Binus School Benarkan Anak Vincent Rompies Terlibat Kasus Bullying dan Kekerasan

Ayu Utami Anggraeni, Jurnalis
Selasa 20 Februari 2024 10:01 WIB
Binus School Benarkan Anak Vincent Rompies Terlibat Kasus Bullying (Foto: Tangkapan Layar)
Share :

JAKARTA - Binus School Serpong membenarkan Farrel Legolas Rompies yang merupakan anak Vincent Rompies terlibat kasus bullying dan kekerasan.

Farrel Legolas Rompies diduga ikut terlibat dalam kasus bullying terhadap juniornya yang hendak masuk ke geng sekolah, yang bernama Geng Tai.

Tak sendirian, diduga anak Vincent Rompies itu melakukan kekerasan bersama teman-teman gengnya sampai membuat korban alami luka dan masuk rumah sakit.

Public Relations (PR) Binus School Serpong Haris Suhendra angkat suara terkait dugaan tersebut.

"Iya (anak Vincent Rompies terlibat)" kata Haris Suhendra saat dihubungi awak media, Senin (19/2/2024).

Haris Suhendra juga mengatakan bahwa orangtua pelaku akan dilakukan pemanggilan dalam waktu dekat. "Proses pemanggilan," katanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya