Kasus Mahasiswa UI Dibunuh karena Pinjol, Literasi Keuangan Harus Diajarkan sejak Dini

Marieska Harya Virdhani, Jurnalis
Senin 07 Agustus 2023 11:14 WIB
Universitas Indonesia berduka atas kasus Muhammad Naufal Zidan (Foto: Instagram UI)
Share :

JAKARTA - Kasus kematian mahasiswa Universitas Indonesia (UI) Muhammad Naufal Zidan membuat pilu dunia pendidikan. Almarhum merupakan mahasiswa Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB) UI jurusan Sastra Rusia yang tewas dibunuh oleh seniornya sendiri. Salah satu pemicunya karena urusan pinjaman online atau pinjol.

Menanggapi hal ini, Pengamat Sosial Universitas Indonesia (UI) Devie Rahmawati mengatakan kejadian yang menimpa mahasiswa UI terkait kasus pinjol kembali mengingatkan kita bahwa pentingnya pendidikan (literasi) tentang pengelolaan keuangan. Masih di tahun ini ada kasus mutilasi yang motifnya juga karena pinjol.

 BACA JUGA:

"Sederet kasus seperti bunuh diri oleh ibu dan anak ataupun bunuh diri tunggal yang di latar belakangi oleh kasus hutang terus menghiasi pemberitaan media media kita. Atau bahkan sumber konflik dan perpisahan dalam keluarga akibat urusan keuangan," kata Devie kepada Okezone, Senin (7/8/2023).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya