Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dua Mahasiswa S2 USIM Jadi Korban Perang Palestina-Israel, Gagal Ujian Kelulusan

Salsyabila Sukmaningrum , Jurnalis-Minggu, 15 Oktober 2023 |08:20 WIB
Dua Mahasiswa S2 USIM Jadi Korban Perang Palestina-Israel, Gagal Ujian Kelulusan
Pasangan mahasiswa USIM Malaysia tewas dalam perang Palestina-Israel (Foto: The Star)
A
A
A

JAKARTA - Dua mahasiswa pascasarjana Universitas Sains Islam Malaysia asal Palestina tewas dalam serangan di Beit Hanoun pada Minggu lalu (8/10/2023). Mereka adalag pasangan suami istri yang sedang melakukan penelitian. 

Suara bom yang berulang kali terdengar pagi sampai malam meninggalkan rasa ketakutan hingga trauma bagi para warga Palestina. Kisah pilu lagi-lagi datang dari Gaza, Palestina. Sejak serangan yang dilakukan hamas beberapa minggu lalu, Israel semakin menjadi-jadi membombardir Gaza.

Pasangan itu adalah salah satu rakyat sipil yang tidak bersalah jadi korban dari peristiwa ini, termasuk para pelajar dan anak-anak. Dikonfirmasi oleh pihak Universitas Sains Islam Malaysia, sepasang pasangan suami istri

yang juga mahasiswa USIM Malaysia, Mohamad J.H Alzaanin dan Kholoud M.H Elzaneen turut jadi korban atas konflik di wilayah Gaza baru-baru ini.

 BACA JUGA:

Dilansir dari The Star, Minggu (15/10/2023), Mohamad menempuh program manajemen sumber daya manusia, sedangkan istrinya Kholoud sedang mengerjakan penelitian untuk gelar Magister dari Fakultas Sains dan Teknologi USIM. Padahal mereka dijadwalkan akan segera menghadapi ujian lisan kelulusan atau viva-voce. 

Dua mahasiswa ini punya mimpi dan harapan untuk memberikan kontribusi kepada tanah air mereka, Palestina. Kesungguhan mereka sangat jelas terbukti menimba ilmu jauh ke Asia sampai ke jenjang pascasarjana. Upaya ini mereka lakukan untuk membangun negeri mereka.

“Mohamad baru saja menyelesaikan sesi viva-voce di USIM pada 5 Juli sementara istrinya dijadwalkan menyelesaikan sesi viva-voce pada 23 Oktober,” kata pihak USIM, dikutip Minggu (14/10/2023).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement