Share

MNC University Hadir pada 3rd Jabar-Banten Campus Update 2023 di Bandung

Tim Okezone, Okezone · Rabu 08 Maret 2023 19:27 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 08 65 2777761 mnc-university-hadir-pada-3rd-jabar-banten-campus-update-2023-di-bandung-fQz8jXX6Rl.jpg MNC University hadir pada 3rd Jabar Banten Campus Update 2013 (Foto : MNC)

JAKARTA - Setelah sukses dalam kehadirannya di acara Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta ke-18, MNC University kembali hadir pada Pameran Pendidikan Tinggi di acara 3rd Jabar-Banten Campus Update pada tanggal 8-10 Maret 2023, di Bandung Convention Center, Jawa Barat.

Kegiatan tersebut merupakan agenda tahunan promosi perguruan tinggi yang diselenggarakan atas dukungan LLDIKTI Wilayah IV Jawa Barat dan Banten yang berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat dan Dinas Pendidikan Pro􀃇insi Banten.

Acara 3rd Jabar-Banten Campus Update 2023 tahun ini mengusung “Akselerasi Transformasi Perguruan Tinggi” sebagai Tema besarnya. Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Banten memiliki lebih dari 1 Juta siswa SMA/SMK sederajat.

Potensi Sumber Daya Manusia yang besar, perlu untuk dioptimalisasi. Salah satu upaya paling efektif untuk optimalisasi SDM ini adalah dengan melanjutkan studi ke jenjang Pendidikan Tinggi, sehingga kualitas pengetahuan, keahlian, dan keterampilan baik soft skill maupun hard skill generasi muda Indonesia, khususnya Jabar Banten dapat meningkat secara signifikan agar dapat berkontribusi bagi perkembangan ekonomi dan teknologi di Indonesia pada umumnya, dan Jabar-Banten pada khususnya.

Kegiatan Campus Update ini bertujuan untuk mensosialisasikan Prospek Program Studi dan potensi Perguruan Tinggi Nasional kepada para pelajar kelas XII SMA/SMK di Wilayah Jawa Barat, Banten, dan sekitarnya yang akan melanjutkan pendidikan tingginya.

Kegiatan tersebut diharapkan dapat mendekatkan peserta didik dengan Perguruan Tinggi pilihan agar calon mahasiswa dapat mencari tahu informasi lebih lengkap dan menentukan dengan tepat Perguruan Tinggi tujuan studinya.

Follow Berita Okezone di Google News

Kegiatan itu dihadiri oleh Perguruan Tinggi – Perguruan Tinggi baik di Wilayah LLDIKTI VI maupun di luar Jawa Barat dan Banten. Perguruan Tinggi yang berpartisipasi pada kegiatan Pameran ini antara lain Universitas Media Nusantara Citra (MNC University), Telkom University, Trisakti School of Management, Universitas Maranatha, Universitas Parahyangan serta Perguruan Tinggi terkemuka di Jawa Barat dan Banten maupun di Indonesia lainnya.

Penyelenggara kegiatan melalui Dinas Pendidikan Jawa Barat dan Banten memfasilitasi sarana transportasi untuk antar jemput ribuan pengunjung dari sekolah-sekolah di wilayah Jawa Barat dan Banten ke lokasi kegiatan Campus Update Tahun 2023.

Dengan ini LLDIKTI Wilayah VI, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, dan Dinas Pendidikan Provinsi Banten menunjukkan komitmennya yang besar dalam meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia dalam menghadapi persaingan global yang membutuhkan kemampuan penguasaan teknologi dan melakukan disrupsi pasar dengan cepat.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini