Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

10 Universitas yang Miliki Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia, Bisa Jadi Referensi

Natalia Bulan , Jurnalis-Minggu, 09 Oktober 2022 |18:50 WIB
10 Universitas yang Miliki Fakultas Kedokteran Terbaik di Indonesia, Bisa Jadi Referensi
Ilustrasi/Unsplash
A
A
A

7. Universitas Diponegoro (Undip)

Fakultas Kedokteran Undip sudah mendapatkan akreditasi A BAN-PT pada tahun 2017.

Mahasiswa yang sedang menempuh jurusan pendidikan dokter di Undip tidak hanya mendapatkan bekal teori saja, tetapi juga kesempatan untuk praktik di rumah sakit berskala nasional milik kampus.

Persipakan diri dengan baik karena kuota mahasiswa jurusan kedokteran Undip juga tidak terlalu banyak, sehingga persaingan akan semakin ketat.

 

 

8. Universitas Brawijaya (UB)

Jurusan kedokteran di Kota Malang bisa kamu dapatkan dengan mendaftar di Universitas Brawijaya.

Kampus ini pernah menduduki peringkat paling atas pada kategori pendaftar terbanyak pada saat seleksi SBMPTN tahun 2019.

Bisa kamu bayangkan bagaimana ketatnya persaingan untuk bisa lolos jurusan kedokteran di kampus tersebut, apalagi Fakultas Kedokteran di Universitas Brawijaya sudah mendapatkan akreditasi A.

9. . Universitas Sebelas Maret (UNS)

Kampus yang terkenal di Kota Solo ini memiliki jurusan kedokteran yang alumninya sudah sukses dan tersebar di seluruh Indonesia.

Jika ingin menjadi dokter profesional, kamu bisa langsung mendaftar jurusan tersebut di Fakultas Kedokteran UNS.

Tenang saja, fakultas kedokteran di UNS sudah mendapatkan akreditasi A.

Di fakultas tersebut juga terdapat jurusan psikologi saintek sebagai bahan pertimbangan apabila kamu tertarik menjadi seorang psikolog.

10. Universitas Padjadjaran (Unpad)

Kampus-kampus di Bandung memang cukup banyak peminat, tidak terkecuali Universitas Padjadjaran.

Persaingan untuk bisa diterima di jurusan kedokteran yang sudah terakreditasi A di Unpad pun terbilang sangat ketat. Jurusan kedokteran di Unpad memiliki banyak peminat, mirip seperti jurusan manajemen yang jumlah pendaftarnya mencapai ribuan orang setiap tahun.

(Natalia Bulan)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement