JAKARTA - Universitas Indonesia (UI) merupakan salah satu Universitas Negeri terbaik di Indonesia. Universitas ini menjadi salah satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang paling banyak diincar oleh siswa.
(Baca juga: Viral! Mahasiswi Cantik Ini Ungkap 'Kasta Tertinggi' di Kampus UI)
Dengan seleksinya yang ketat masuk UI membuat siswa harus belajar lebih ekstra. Adapun keunggulan dan tips masuk kampus Universitas Indonesia tersebut.
Dalam video viral yang dilihat dari akun TikTok @stevanyhany, terlihat dua mahasiswi cantik ini menjelaskan keuntungan jadi mahasiswa UI, serta jalur masuk dan tips masuk UI.
(Baca juga: Viral! Deretan Kasta Dosen Tertinggi di Kampus, Pejabat Negara hingga Sosialita)
Keuntungan masuk UI yaitu biaya kuliah yang terjangkau dapat disesuaikan kemampuan finansial masing-masing, menurut Tracer Study milik UI 83,8% institusi mengaku daya saing lulusan UI lebih baik dari lulusan Non UI, mempunyai fasilitas yang lengkap dan lingkungan masih asri, incarannya perusahaan-perusahaan, dan kesempatan membangun koneksi yang luas.