JAKARTA - Mahasiswa Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia (FIA UI) menggagas inovasi untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak dan membuka peluang lapangan pekerjaan bagi konsultan pajak.
Inovasi ini berupa multi-sided platform berbasis web yang mempertemukan wajib pajak dengan mitra konsultan pajak sekaligus menjadi portal pelayanan perpajakan dalam satu platform dengan nama UniTax. Seluruh fitur UniTax dapat diakses di alamat www.unitax-id.com
Inovasi ini digagas oleh Tim Program Kreativitas Mahasiswa Bidang Kewirausahaan (PKM-K) UniTax yang beranggotakan Hafidh Nadhor Tsaqib, An Nisaa’ Fitri Ratnasari, Aura Rasyiqa Ramadhina, Dhimas Bramasta Lande, dan Judith Adelia Maharani. Kelimanya merupakan mahasiswa jurusan Ilmu Administrasi Fiskal angkatan 2019.
UniTax diharapkan mampu menyelesaikan permasalahan perpajakan masyarakat yang diiringi penyesuaian terhadap perkembangan digitalisasi.
Adapun UniTax dilandasi 3 nilai utama. Pertama, Flexible yang menawarkan fleksibilitas konsultasi perpajakan sehingga mengakomodir tren freelancer untuk meningkatkan lapangan pekerjaan.
Baca juga: ToothBites, Inovasi Pasta Gigi Bentuk Permen dari Mahasiswa UI
Kedua, Accessible yang menawarkan kemudahan dalam setiap layanan agar mendorong tingkat kepatuhan Wajib Pajak. Ketiga, Trustworthy yang memberikan kepercayaan sebagai landasan utama pelayanan dari sisi sistem.
Baca juga: Aplikasi ParuKu UI Raih Penghargaan di NUS Medical Grand Challenge
Melalui fitur-fitur yang ditawarkan UniTax, baik Wajib Pajak dan Mitra Konsultan dapat merasakan fleksibilitas konsultasi melalui fitur chat dan konferensi video selama 24 jam yang dapat diakses dimanapun dan kapanpun. Selain itu, tingkat enkripsi yang memenuhi standar dan Mitra Konsultan UniTax yang sudah terverifikasi menjamin rasa aman dalam bertransaksi di UniTax.