JAKARTA – MotionPay, aplikasi uang elektronik yang digadang oleh MNC Group, terus meningkatkan kualitas aplikasi dengan fitur dan program terbaru yang bertujuan untuk menjawab semua kebutuhan masyarakat Indonesia dalam hal pembayaran.
Kolaborasi dengan menggandeng berbagai partner strategis dilakukan.
Terkini, MotionPay bekerja sama dengan CAKAP membuat program terbaru untuk memanjakan para pengguna.
CAKAP merupakan aplikasi belajar bahasa Inggris yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi secara langsung dengan guru professional melalui video chat. Melalui sinergi ini, para pengguna MotionPay dapat mengakses fitur CAKAP English Club selama 6 bulan dengan membayar Rp1 saja. Perlu diketahui, harga normal fitur ini adalah Rp550.000.
Managing Director MotionPay Jessica Tanoesoedibjo menjelaskan program ini bertujuan untuk menumbuhkan kemampuan berbahasa Inggris masyarakat Indonesia serta meningkatkan minat pengguna untuk mulai hidup serba digital.
(Baca juga: Tips Seleksi Mandiri PTN, Ketua LTMPT: Sesuaikan Prodi dengan Kemampuan)