Rektor ITB, mengungkapkan rasa harunya dan berpesan untuk Devit agar tetap semangat serta berusaha selama menempuh pendidikan di perguruan tinggi terkemuka itu.
“Di kampus nanti, (Devit) akan bertemu banyak mahasiswa hebat. Harus tetap berusaha yang terbaik dan jangan putus asa,” ujarnya melalui tulisan di laman ITB, Sabtu (14/6/2025).
Adapun, Devit memperoleh beasiswa dari PT Paragon Technology and Innovation yang terdiri dari laptop dan uang senilai Rp5 juta.
Selain beasiswa, Devit mendapatkan beasiwa Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah. Beasiswa tersebut mencakup biaya pendidikan dan bantuan hidup untuk mahasiswa.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)