Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Rektor Unair soal Perubahan Sistem Seleksi PTN: Linearitas antara SLTA dan Perguruan Tinggi Tetap Dipertimbangkan

Natalia Bulan , Jurnalis-Senin, 12 September 2022 |10:11 WIB
Rektor Unair soal Perubahan Sistem Seleksi PTN: Linearitas antara SLTA dan Perguruan Tinggi Tetap Dipertimbangkan
Rektor Unair Profesor Nasih/Dok. Unair
A
A
A

“Meskipun sesungguhnya tesnya adalah tes skolastik semata, tetapi di semua hal termasuk kemungkinan akan ada persyaratan tertentu di prodi-prodi tertentu itu,” ujarnya dikutip dari laman resmi Unair, Senin (12/9/2022).

Baginya, linearitas antara SLTA dan perguruan tinggi tetap harus dipertimbangkan. Karena pada jenjang universitas, mahasiswa juga dituntut untuk memiliki dasar yang cukup mumpuni untuk mengikuti mata kuliah yang diajarkan.

“Walaupun ini tidak bisa menjadi syarat program studi, maka kita bisa meminta portofolio untuk program studi-program studi yang ada di Unair. Sehingga pendaftar nantinya, setidaknya harus menyerahkan rapor mata pelajaran yang relevan dengan program studi yang ada,” jelasnya.

Profesor Nasir menjelaskan bahwa hal itu sebagai penghargaan bagi para siswa yang telah menempuh pelajaran selama tiga tahun di SLTA.

Artinya, apa yang didapatkan sebelumnya tidak akan berakhir sia-sia. Ketika merdeka belajar justru diartikan sebagai kebebasan yang terlalu liberal, maka hal tersebut adalah pemborosan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement