Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tips Fokus Selama Mengerjakan Skripsi Agar Cepat Lulus Kuliah

Tim Okezone , Jurnalis-Senin, 20 Juni 2022 |12:42 WIB
Tips Fokus Selama Mengerjakan Skripsi Agar Cepat Lulus Kuliah
Ilustrasi/Pixabay
A
A
A

Tips Agar Tetap Fokus

Agar kamu bisa tetap fokus selama mengerjakan skripsi, kamu bisa coba tips-tips berikut ini ya!

1. Buat Lingkungan yang Kondusif

Sebelum mulai mengerjakan, pastikan tempat belajarmu bersih, nyaman dan tenang.

Kamu perlu membersihkan meja belajarmu agar ada cukup ruang untuk kamu meletakkan laptop, buku dan berbagai hal lainnya yang akan kamu butuhkan.

Meja dan lingkungan yang bersih juga dapat membuatmu merasa nyaman untuk berlama-lama berada di situ.

Pastikan juga tempat dudukmu nyaman dan ergonomis.

Jangan sampai karena terlalu lama duduk dengan posisi yang salah, kamu malah jadi encok.

Suasana yang tenang juga akan membantumu untuk lebih fokus. Jika kamu ingin study from cafe, pilih tempat yang tidak terlalu ramai ya.

Satu lagi tips tambahan kalau kamu mau study from cafe, jangan lupa pastikan ada colokan listrik di dekatmu, agar kamu tidak perlu repot berpindah tempat jika baterai hp atau laptopmu habis.

2. Makan dan Tidur Sebelumnya

Lapar dan mengantuk adalah lawan terbesar dari fokus. Maka, pastikan perutmu sudah terisi dan kamu juga sudah tidur cukup sebelumnya.

Selama sedang mengerjakan skripsi, kamu juga jangan lupa minum ya.

Dehidrasi juga dapat menurunkan tingkat fokus loh.

3. Buat Jadwal Belajar

Membuat jadwal belajar akan membantumu menentukan prioritas.

Kamu dapat menuliskan kapan jadwal bimbinganmu, kapan deadline penyerahan skripsimu dan bahkan tugas-tugas kuliah apa yang mungkin juga perlu kamu kerjakan.

Kamu juga perlu menuliskan kapan kamu akan beristirahat atau bermain disela-sela jadwal belajarmu.

Kamu harus bisa menyeimbangkan waktu antara mengejar deadline skripsi dan juga beristirahat agar tidak burnout dan bisa tetap fokus.

4. Buat Tujuan Belajar (SMART Goal)

Saat akan memulai belajar atau mengerjakan skripsimu, kamu dapat membuat goal atau tujuan dari apa yang akan kamu kerjakan saat ini.

Hal itu akan membantumu mengerjakan skripsi dengan lebih terarah dan juga meminimalisir kebingungan untuk mulai mengerjakan darimana.

Kamu bisa menggunakan metode SMART Goal

Spesifik: Bagian mana dari skripsimu yang akan kamu selesaikan hari ini?

Measurable (Terukur): Bagaimana kamu akan menentukan bahwa tujuanmu telah tercapai? Apakah jika kamu sudah menuliskan satu bab hingga selesai atau beberapa paragraf?

Achieveable (Dapat Dicapai): Apakah tujuan yang kamu tentukan realistis untuk dikerjakan?

Relevan: Apakah memang benar bagian ini yang perlu dikerjakan terlebih dahulu?

Timely (Tepat Waktu): Kapan ini harus diselesaikan?

 

5. Hindari Distraksi

Menurut penelitian, butuh waktu 23 menit untukmu kembali fokus setelah kamu terdistraksi. Oleh karena itu, hindari dan minimalisir kemungkinan kamu akan teralihkan. Misalnya, kamu bisa mematikan notifikasi selama mengerjakan skripsi atau sampaikan pada orang rumah bahwa kamu tidak bisa diganggu beberapa saat.

6. Gunakan Teknik Pomodoro

Teknik pomodoro menjadi salah satu teknik belajar yang paling efektif untuk memastikan kamu tetap fokus.

Hal itu karena dalam teknik ini kamu akan memiliki waktu istirahat sejenak diantara waktu belajarmu.

Kamu dapat melakukannya dengan cara

- Atur timer selama 25 menit kemudian mulailah mengerjakan skripsimu,

- Kamu memiliki waktu 5 menit untuk beristirahat dengan melakukan stretching, mengambil minum atau ke kamar mandi.

- Kembali atur timer selama 25 menit dan kembali mengerjakan skripsi.

- Setelah kamu telah mengulang putaran ini selama 4x, kamu dapat beristirahat selama 20-30 menit.

7. Rutin Olahraga

Dengan rutin olahraga, kamu dapat meningkatkan waktu fokusmu 2 hingga 3 jam loh.

Selain itu olahraga juga dapat meningkatkan mood dan meminimalisir stres karena skripsimu.

Nah, setelah kamu berhasil menyelesaikan target skripsimu dengan fokus, kamu boleh banget melakukan self-reward.

Bisa dengan beli barang yang sudah lama kamu incar, nongkrong bareng teman-teman atau bahkan bermalas-malasan saja setelah sepanjang minggu mengejar deadline skripsi.

Namun, sebenarnya reward yang paling bermanfaat dan bisa bikin kamu makin semangat adalah perasaan senang, bangga dan lega telah mencapai target yang kamu buat.

Jadi, jangan lupa untuk terus mempraktekkan tips-tips tadi untuk tetap fokus hingga kamu lulus nanti.

Bahkan, tips ini tetap bisa kamu gunakan saat bekerja nanti. Kamu bisa tonton video ini  juga untuk tahu tips lainnya agar tetap fokus.

Kalau setelah mencoba tips ini kamu masih kesulitan untuk fokus saat mengerjakan skripsi, kamu bisa menceritakannya ke mentor-mentor di satupersen.

Kamu bisa langsung menghubungi mentor di sini

Semoga tips di artikel ini bisa membantumu untuk makin fokus dalam mengerjakan skripsi sehingga kamu bisa lulus sesuai target waktumu ya.

Semangat terus para pejuang sarjana!

(Natalia Bulan)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement