Share

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Interaksi Sosial, Nomor 1 Suka Meniru

Rina Anggraeni, Sindonews · Rabu 27 April 2022 13:40 WIB
https: img.okezone.com content 2022 04 27 624 2586051 faktor-faktor-yang-mempengaruhi-interaksi-sosial-nomor-1-suka-meniru-n9cH8cRXHh.jpg Faktor Yang Mempengaruhi Interaksi Sosial (Foto:Okezone)

JAKARTA - Beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi interaksi sosial pada lingkungan masyakarat. Interaksi sosial berasal dari kata interaksi artinya tindakan yang terjadi secara dua orang atau lebih yang bereaksi akan timbal balik melalui kontak langsung maupun tidak langsung.

Interaksi sosial tidak mungkin terjadi tanpa adanya dua syarat, yaitu kontak sosial dan komunikasi. Kontak sosial dapat terjadi antarindividu, antara individu dengan individu, antara individu dengan kelompok, atau antara kelompok dengan kelompok. Sedangkan komunikasi merupakan kegiatan memahami pesan orang lain dan memberikan reaksi atas pesan tersebut.

Follow Berita Okezone di Google News

Berikut faktor-faktor yang mempengaruhi interaksi sosial yang dirangkum okezone
1. ImitasiĀ 
Imitasi atau meniru adalah suatu proses kognisi untuk melakukan tindakan maupun aksi seperti yang dilakukan oleh model dengan melibatkan indra sebagai penerima rangsang dan pemasangan kemampuan persepsi untuk mengolah informasi dari rangsang dengan kemampuan aksi untuk melakukan gerakan motorik.Ā 

Berikut faktor-faktor yang mempengaruhi interaksi sosial yang dirangkum okezone:

1. ImitasiĀ 

Imitasi atau meniru adalah suatu proses kognisi untuk melakukan tindakan maupun aksi seperti yang dilakukan oleh model dengan melibatkan indra sebagai penerima rangsang dan pemasangan kemampuan persepsi untuk mengolah informasi dari rangsang dengan kemampuan aksi untuk melakukan gerakan motorik. Proses ini melibatkan kemampuan kognisi tahap tinggi karena tidak hanya melibatkan bahasa namun juga pemahaman terhadap pemikiran orang lain.

2. Sugesti

Sugesti merupakanĀ  pengaruh atau pandangan dari satu pihak kepada pihak lain. Ā Akibatnya pihak yang dipengaruhi akan tergerak mengikuti pengaruh atau pandangan tersebut dan menerimanya secara sadar atau tidak sadar tanpa berpikir panjang.

Ā 3. Identifikasi

Identifikasi merupakan bentuk lanjutan dari proses imitasi dan sugesti yang memiliki pengaruh yang sangat kuat.Adapun, identifikasi adalah kegiatan yang mencari, menemukan, mengumpulkan, meneliti, mendaftarkan, mencatat data dan informasi dari ā€œkebutuhanā€ lapangan. Secara intensitas kebutuhan dapat dikategorikan (dua) macam yakni kebutuhan terasa yang sifatnya mendesak dan kebutuhan terduga yang sifatnya tidak mendesak.

4. Simpati

Simpati melibatkan proses evaluasi atau penilaian sebelum menentukan tertarik atau tidak, sehingga merasakan apa yang dirasakan oleh orang lain itu akan menjadi emosi yang sangat mendalam.

5. Empati

Empati termasuk kemampuan untuk merasakan keadaan emosional orang lain, merasa simpatik dan mencoba menyelesaikan masalah, dan mengambil perspektif orang lain. Definisi lain dari empati yaitu kemampuan individu untuk mengidentifikasi dan memahami bagaimana perasaan dan kondisi orang lain.

6. Motivasi

Faktor-faktor yang mempengaruhi interaksi social adalah motivasi. Adapun arti motivasi adalahĀ  mendasari sebuah perbuatan yang dilakukan oleh seorang individu. Seseorang dikatakan memiliki motivasi tinggi jika orang tersebut memiliki alasan yang sangat kuat untuk mencapai apa yang diinginkannya dengan mengerjakan pekerjaan yang sedang dilakukannya pada saat ini. (RIN)

1
4
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini