Selain berbagi informasi terkait gizi, stunting, dan COVID-19, pihaknya pun melakukan praktik pembuatan makanan bergizi dari bahan utama daun kelor, yang merupakan superfood karena kandungan gizinya yang sangat lengkap.
Kepala SMPN 4 Cipongkor, Hartono sangat mengpresiasi kegiatan yang diprakarsai HMF ITB dan Pemdes Desa Cintaasih yang mengundang para kader dan orang tua siswa. Sebab banyak warga yang sangat memerlukan program kesehatan seperti ini.
"Semoga melalui edukasi ini dapat berdampak pada kesehatan dan peningkatan IPM di lingkungan Kecamatan Cipongkor," ujarnya. adi haryanto
(kha)