JAKARTA – Kuliah di jurusan favorit seperti kedokteran memang terlihat keren dan bergengsi. Tapi, kuliah di jurusan ini ternyata sangat berat.
Bahkan, Dekan FK UI Dr. dr. H. Ari Fahrial Syam, Sp.PD-KGEH menyebut, banyak mahasiswa di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FK UI) yang tersisihkan karena tidak mampu mengikuti materi.
“Karena tekanannya tinggi,” katanya saat berkunjung ke Redaksi Okezone.com, Rabu (19/6/2019).
Baca Juga: UI Bikin Robot Bawah Laut yang Kecanggihannya Tak Bisa Dilakukan Manusia
Dia menjelaskan, sebelum memutuskan mengenyam pendidikan kedokteran, calon mahasiswa harus bisa mengukur sendiri kemampuan dirinya. Sebab tantangannya cukup berat.