Share

Jadwal Penting untuk Mahasiswa Baru via SBMPTN

Rifa Nadia Nurfuadah, Okezone · Kamis 23 Juli 2015 14:10 WIB
https: img.okezone.com content 2015 07 23 65 1184350 jadwal-penting-untuk-mahasiswa-baru-via-sbmptn-4e7JAzNuhX.jpg Ilustrasi: suasana SBMPTN. (Foto: dok. Okezone)
JAKARTA - Hai, calon mahasiswa baru! Jangan terlena dengan suasana libur Lebaran, ya! Sebab, sekarang saatnya kamu bersiap memasuki babak anyar sebagai anak kuliahan.

Sebagai langkah awal, tentu kamu harus mendaftarkan diri secara online di website resmi kampus tujuan masing-masing. Umumnya, proses registrasi online ini berlangsung hingga akhir Juli. Kemudian, proses daftar ulang berlangsung pada awal Agustus, dan perkuliahan dimulai pada awal September.

Kampus Okezone, Kamis (23/7/2015) merangkum jadwal penting bagi mahasiswa baru via Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2015 di beberapa PTN.

Universitas Padjadjaran (Unpad)

13-28 Juli: Calon mahasiswa baru bisa mengisi biodata online di laman Unpad hingga 28 Juli pkl 16.00 WIB.

Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed)

27-30 Juli: Registrasi online meliputi tahap pengisian biodata dan pembayaran uang kuliah tunggal (UKT).

29 Juli: Psikotes, khusus bagi calon mahasiswa di program studi Pendidikan Dokter.

3 Agustus: Daftar ulang, berupa verifikasi fisik dan berkas untuk calon mahasiswa program IPA.

4 Agustus: Daftar ulang, berupa verifikasi fisik dan berkas untuk calon mahasiswa program IPS.

24 Agustus: Upacara prosesi penerimaan mahasiswa baru.

31 Agustus: Masa perkuliahan dimulai.

Universitas Diponegoro (Undip)

21-25 Juli: Registrasi online.

28 Juli: Hari terakhir pengiriman formulir data dukung UKT (cap pos).

10-13 Agustus: Pembayaran UKT.

18-21 Agustus: Verifikasi-registrasi.

Universitas Sebelas Maret (UNS)

22-24 Juli: Registrasi mahasiswa baru, termasuk tahapan membayar biaya pendidikan.

28-29 Juli: Cek dokumen dan kesehatan.

19 Agustus: Mempersiapkan data mahasiswa baru.

20 Agustus: Kuliah umum mahasiswa baru.

20-22 Agustus: Orientasi mahasiswa baru.

1 September: Masa perkuliahan dimulai.

Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta)

9-26 Juli: Pengisian Biodata Calon Mahasiswa Baru online, download Dokumen Registrasi, dan upload berkas registrasi.

27 Juli: Daftar ulang untuk mahasiswa baru FISIP dan FKIP.

28 Juli: Daftar ulang untuk mahasiswa baru Fakultas Pertanian dan Fakultas Ekonomi.

29 Juli: Daftar ulang untuk mahasiswa baru Fakultas Teknik dan Fakultas Hukum.

27 Juli-7 Agustus: Pembayaran UKT dan Pemberian NIM.

Universitas Lambung Mangkurat (Unlam)

10-29 Juli: Pengisian formulir UKT.

23-24 Juli: Psikotes wajib bagi calon mahasiswa Fakultas Kedokteran, prodi Farmasi, serta prodi PGSD dan PG-PAUD.

27-31 Juli: Tes Kesehatan dan NAFZA bagi seluruh calon mahasiswa. 6-12 Agustus: Daftar Ulang dan pengembalian formulir UKT.

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS)

28-31 Juli: Daftar ulang; sebelumnya calon mahasiswa diminta mengisi form online Sidamaru perihal data diri dan keluarga untuk menentukan nilai UKT yang harus dibayar.

Universitas Sriwijaya (Unsri)

11-31 Juli: Verifikasi dan visitasi untuk mahasiswa baru peserta Bidikmisi.

23-24 Juli: Verifikasi data mahasiswa baru non-Bidikmisi.

23-31 Juli: Pembayaran UKT mahasiswa baru non-Bidikmisi.

3-5 Agustus: Registrasi dan pemeriksaan kesehatan mahasiswa baru non-Bidikmisi.

6-7 Agustus: Registrasi mahasiswa baru Bidikmisi.

Universitas Brawijaya (UB)

10-22 Juli: Registrasi online.

14 Agustus: Pengumuman penetapan UKT.

17-21 Agustus: Pembayaran UKT.

Supaya lebih jelas, cek informasi pendaftaran mahasiswa baru ini di website kampus tujuanmu, ya!

Follow Berita Okezone di Google News

(rfa)

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini