FISIP Universitas Brawijaya Beri Gelar Doktor Honoris Clausa untuk Surya Paloh, Ini Alasannya

Avirista Midaada, Jurnalis
Senin 25 Juli 2022 15:21 WIB
FISIP Universitas Brajiaya beri gelar Doktor Honoris Clausa untuk Surya Paloh/Avirista Midaada
Share :

MALANG - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Brawijaya (UB) memberikan gelar Doktor Honoris Clausa kepada Ketua Umum (Ketum) Partai Nasdem Surya Paloh.

Pemberian gelar Doktor Honoris Clausa ini diberikan kepada Surya Paloh karena gagasan dan ide yang dimilikinya.

Dekan FISIP UB Sholeh Muadi mengatakan, sebelum memberikan gelar Doktor Honoris Clausa pihaknya telah mempelajari sedemikian rupa dan cermat mengenai kelayakan seorang Surya Paloh untuk diberi gelar tersebut.

Terlebih pihaknya juga membahas dengan sejumlah tim akademisi UB termasuk Ketua Senat UB.

"Kami harus mempelajari dengan cermat kelayakan seorang Romovendus di sini ada Ketua senat dr. Darsono sekaligus promotor. Yang kami pelajari rekam jejak seorang calon penerima doktor honoris clausa. Kami lihat kelayakan Pak Surya Paloh diberikan Doktor Honoris Clausa," ucap Sholeh Muadi saat memberikan keterangan di hadapan awak media di FISIP UB, pada Senin pagi (25/7/2022).

Sholeh menjelaskan, sejumlah faktor membuat Surya Dharma Paloh diputuskan layak mendapat gelar Doktor Honoris Clausa dari FISIP UB.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya