UGM Wisuda 954 Lulusan Pascasarjana, Termuda Usia 22 Tahun

Hairunnisa, Jurnalis
Rabu 22 Januari 2020 20:26 WIB
Wisudawan UGM (Foto: Dok. UGM)
Share :

JAKARTA - Universitas Gadjah Mada telah mewisuda 954 mahasiswa lulusan program Pascasarjana yang terdiri dari 817 lulusan master, 80 orang spesialis dan 57 orang doktor. Masa studi rata-rata untuk wisudawan S2 adalah 2 tahun 3 bulan, program spesialis 4 tahun 4 bulan dan program doktor 4 tahun 10 bulan.

Waktu studi tercepat untuk lulusan S2 diraih oleh Abdurrahim Ar’Rasyid dari Prodi Magister Manajemen, FEB yang menyelesaikan studinya dalam waktu 1 tahun 1 bulan 15 hari. Program Spesialis diraih oleh Osa Amila Hafiyyah dari Prodi Periodonsia, Fakultas Kedokteran Gigi yang lulus dalam waktu 2 tahun 4 bulan 6 hari. Sementara untuk program doktor, waktu studi tercepat diraih oleh Artania Anin Tri Suma dari Prodi S3 Kimia, FMIPA yang berhasil meraih doktor dalam waktu 2 tahun 8 bulan 29 hari.

Baca Juga: Ketua Wantimpres Wiranto Minta Masukan dari Akademisi UGM

Lulusan termuda untuk program S2 diraih oleh Muhammad Dimyati Nashrullah dari Prodi Magister Teknik Mesin, Fakultas Teknik yang berhasil meraih master pada usia 22 tahun 7 bulan 24 hari. Program spesialis diraih oleh Ricky Wibowo dari Prodi Periodonsia, FKG, yang berhasil menyelesaikan studi pada usia 26 tahun 9 bulan 16 hari.

Sedangkan program doktor periode ini diraih oleh Tri Ujilestari dari Prodi S3 Ilmu Peternakan, fakultas Peternakan yang berhasil meraih Doktor pada usia 26 tahun 5 bulan 14 hari.

Baca Juga: Drone Ini Didesain untuk Basmi Hama Pertanian, Ciptaan Mahasiswa UGM

Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) rerata untuk lulusan S2 adalah 3,61, Program Spesialis 3,65 dan Program Doktor adalah 3,66. Lulusan S2 yang meraih IPK 4,00 diraih oleh Asa Paramesti dari Prodi Magister Teknik Kimia, Fakultas Teknik dan Herjuno Ari Nugroho dari Prodi Magister Sains Veteriner, FKH, yang lulus dengan IPK 4,00. Untuk IPK tertinggi pada program spesialis diraih oleh Wisvici Yosua Samin dari Prodi Ilmu Kesehatan Anak, FKKMK, yang lulus dengan IPK 3,96. Sedangkan IPK tertinggi untuk program doktor diraih oleh Endah Puspitojati dari Prodi Ilmu Pangan, Fakultas Teknologi Pertanian yang berhasil meraih gelar doktor dengan IPK 4,00.

Rektor UGM, Prof. Ir. Panut Mulyono, M.Eng., D.Eng., dalam pidato sambutannya menyampaikan ucapan selamat kepada para wisudawan yang telah menyelesaikan studinya di UGM dengan gemilang. “Kami mengucapkan selamat kepada para wisudawan, wisudawati dan keluarga atas keberhasilannya menyelesaikan studi di UGM dengan gemilang,” katanya dalam keterangan ugm.ac.id, Rabu (22/1/2020).

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya