Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Beasiswa ITB, Mahasiswa Bisa Dapat Biaya Hidup hingga Pendidikan

Timothy Gishelardo , Jurnalis-Jum'at, 16 Februari 2024 |14:13 WIB
Beasiswa ITB, Mahasiswa Bisa Dapat Biaya Hidup hingga Pendidikan
Beasiswa ITB, Mahasiswa Bisa Dapat Bantuan Biaya Hidup (Foto: Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA - Institut Teknologi Bandung (ITB) memberikan akses pendidikan berkualitas bagi seluruh mahasiswanya. Salah satu upayanya dengan menyediakan berbagai program beasiswa.

Beasiswa tidak hanya membantu mahasiswa dalam hal finansial, tetapi juga mendorong mereka terus berprestasi dan mengembangkan potensinya.

Program beasiswa ITB diimplementasikan dengan tetap mematuhi ketentuan peraturan yang berlaku sebagai wujud kepatuhan ITB atas pelaksanaan azas akuntabilitas dalam penyelenggaraan pendidikan.

Program beasiswa ITB berupa biaya pendidikan, bantuan biaya hidup, bantuan tugas akhir, maupun fasilitas berupa barang yang dapat menunjang perkuliahan.

Setiap mahasiswa yang dinilai berhak, memiliki kesempatan mendapatkan beasiswa dengan merujuk pada aturan yang berlaku.

Pengelolaan beasiswa di ITB terpusat di Direktorat Kemahasiswaan (Ditmawa). Hal ini dilakukan agar tepat sasaran, adil, mendidik, tidak tumpang tindih, dan terdata dalam sistem sebagai wujud keseriusan ITB dalam pengelolaannya.

Adapun informasi beasiswa disampaikan secara terbuka dan dapat diakses oleh mahasiswa melalui https://kemahasiswaan.itb.ac.id/beasiswa/. Informasi tersebut selalu dimutakhirkan dari waktu ke waktu.

Dengan program beasiswa, ITB berkomitmen mendukung setiap mahasiswa agar mendapatkan kesempatan melangsungkan studi meski terkendala masalah finansial. ITB pun mengimplementasikan sistem untuk menghindari terjadinya penunggakan UKT yang dapat merugikan berbagai pihak.

ITB menjalin kerja sama dengan berbagai mitra dalam penyediaan beasiswa, sebagai upaya untuk mendukung keberlangsungan studi mahasiswa.

Berbagai pihak tersebut baik dari pemerintah maupun non pemerintah. Program beasiswa dari pemerintah disediakan oleh pemerintah, baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.

Beasiswa non pemerintah atau swasta berasal dari organisasi swasta, lembaga, maupun perusahaan yang mempunyai perhatian dan komitmen di bidang pendidikan.

Pada tahun 2020, terdapat 63 mitra pemberi beasiswa dengan penerima beasiswa mencapai 6.274 mahasiswa. Jumlah tersebut meningkat pada tahun 2021. Jumlah mitra pemberi beasiswa mencapai 78, dengan jumlah penerima 7.661 mahasiswa.

Pada tahun 2022, sebanyak 8.046 mahasiswa mendapatkan beasiswa dari 70 mitra. Pada tahun 2023, terdapat 78 mitra pemberi beasiswa dengan total penerima manfaat 7.607 orang. Selain bantuan biaya pendidikan, beasiswa juga berupa penyediaan alat berupa laptop, yang dapat menunjang kegiatan perkuliahan mahasiswa.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement