Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Australia Buka Pendaftaran Beasiswa Australia Awards Indonesia, Dukung Pengembangan IKN

Rahman Asmardika , Jurnalis-Jum'at, 28 Juli 2023 |13:26 WIB
Australia Buka Pendaftaran Beasiswa Australia Awards Indonesia, Dukung Pengembangan IKN
Foto: Australiaawardsindonesia.org.
A
A
A

"Pendidikan merupakan katalis untuk kemajuan dan transformasi," kata Duta Besar Australia untuk Indonesia, Penny Williams PSM.

"Beasiswa Australia Awards Indonesia Nusantara membuka pintu bagi individu-individu berbakat untuk mendapatkan akses pendidikan Australia kelas dunia di Indonesia dan berkontribusi pada pengembangan ibu kota baru, Nusantara."

Beasiswa Australia Awards Indonesia Nusantara bertujuan untuk mencapai kesetaraan antara penerima beasiswa perempuan dan laki-laki serta mendorong pelamar dari berbagai latar belakang, termasuk dari Kelompok Sasaran Program Kesetaraan yang terdiri dari penyandang disabilitas, perempuan dari wilayah yang tertinggal, dan mereka yang berasal dari provinsi-provinsi yang menjadi sasaran program kesetaraan. Pelamar dari Kalimantan Timur juga didorong untuk mendaftar.

Pendaftaran Beasiswa Australia Awards Indonesia Nusantara akan ditutup pada 16 Agustus 2023.

Untuk informasi lebih lanjut, peminat dapat mengunjungi laman www.australiaawardsindonesia.org/id/nusantara, termasuk untuk formulir pendaftaran online.

(Rahman Asmardika)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement