MUSI RAWAS - Sebanyak 49 sekolah di Kabupaten Musi Rawas, terendam banjir. Sekolah tersebut tersebar di tiga kecamatan.
Yakni 16 sekolah di Kecamatan BTS Ulu, kemudian 18 sekolah di Kecamatan Muara Lakitan, dan 18 sekolah di Kecamatan Muara Kelingi.
"Yang terendam ataupun terdampak ini, mulai dari sekolah PAUD/TK, SD maupun SMP," kata Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Musi Rawas, Ali Sadikin, Rabu (15/3/2023)
Dia menjelaskan para siswa tidak hadir ke sekolah atau libur. Hanya saja dewan guru diminta untuk memberi tugas belajar di rumah.
"Selanjutnya kami bersama OPD terkait atau OPD teknis untuk mendata, menghitung, sejauh mana kerusakan gedung-gedung sekolah," ujarnya.
Lanjutnya, nanti akan diprioritaskan mana yang sangat mendesak, mendesak. "Nanti jika ada sekolah yang sangat mendesak, yang bisa menggangu proses belajar mengajar, maka akan di tangani," ujarnya. lid)
Berikut 49 sekolah yang terdampak banjir di Kabupaten Musi Rawas
1. Kecamatan BTS Ulu
- TK Ummi Lubuk Pauh
- PAUD Cemara
Follow Berita Okezone di Google News