SURAKARTA - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan tiga mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Baru saja, Pradana Ricardo, Nurfitria Difanti, dan Amanda Komsatun Sa'diyyah dari Program Studi (Prodi) Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Budaya (FIB) UNS menggondol medali emas Youth International Science Fair (YISF) 2022.
Kompetisi tersebut diselenggarakan di Universitas Dian Nuswantoro, Semarang pada 14–17 Maret 2022. Ketua tim, Pradana Ricardo menyampaikan kepada uns.ac.id bahwa mereka mengusung sebuah aplikasi bernama Sastra Healing. Aplikasi ini berisi hasil kerja alih wahana karya sastra, yaitu puisi menjadi musikalisasi puisi dan Cerpen menjadi sandiwara sastra.
Mahasiswa semester enam tersebut menambahkan bahwa dalam aplikasi juga terdapat menu instrumen musik yang digunakan untuk meningkatkan fokus pendengar. Secara umum, tujuan aplikasi ini adalah untuk mengurangi rasa cemas dan stres pada mahasiswa.
Baca juga: Lewat Bisnis Thrift, Mahasiswa UNS Ini Raup Omzet Jutaan Rupiah
“Hal yang melatarbelakangi kami adalah pandemi Covid-19 yang mengakibatkan adanya peralihan proses pembelajaran luring menjadi daring. Hal itu membawa beberapa dampak, di antaranya adalah peningkatan rasa stres dan cemas dari mahasiswa karena banyak tugas yang harus diselesaikan. Oleh karena itu kami mencoba mengusung aplikasi ini,” kata Pradana Ricardo atau yang kerap disapa Ricard, Senin (21/3/2022).
Kompetisi ini diikuti oleh 673 tim dari 23 negara, antara lain Indonesia, Amerika Serikat, Thailand, Malaysia, Turki, Uni Arab Emirat, Macedonia, Serbia, dan Rusia. Sebanyak 35 tim di antaranya mengikuti kegiatan secara luring.