Terkait dengan persiapan, saat ini Kemendikbudristek telah mengatur penempatan tempat seleksi uji kompetensi yang totalnya mencapai 1.124 lokasi, tersebar di 500 tempat di kabupaten kota.
Sementara itu mengutip instagram resmi Ditjen GTK Kemendikbudristek di @ditjen.gtk.kemdikbud, Senin (13/9/2021), Ditjen GTK menghimbau kepada guru peserta seleksi untuk memastikan kesiapan sebelum mengikuti seleksi guru ASN PPPK.
(Baca juga: Ini Arahan Khusus untuk Panitia dan Peserta Seleksi Guru PPPK)
Berikut ini adalah 5 persiapan untuk mengikuti seleksi agar bisa mengikuti seleksi dengan aman dan nyaman.
1. Membawa kartu peserta ujian yang dicetak pada periode tanggal 11-12 September 2021 (Pastikan anda mengikuti jadwal ujian dan hadir tepat waktu sesuai dengan tanggal yang tercantum dalam kartu tersebut)