Cara Unik Siswa SMP Bagikan Zakat Fitrah, Diiringi Drumband dari Sekolah

Bambang Sugiarto, Jurnalis
Senin 25 April 2022 12:36 WIB
Siswa SMP bagikan zakat fitrah ke masyarakat di lingkungan sekolahnya (Foto : iNews)
Share :

JEMBER - Ada cara unik yang dilakukan siswa dan siswi SMP Negeri di Jember saat menyerahkan zakat fitrah kepada kaum duafa. Mereka melakukannya dengan cara door to door sembari diiringi drumband sekolah.

Siswa dan siswi SMPN 14 Jember itu membagikan zakat fitrah kepada masyarakat di sekitar sekolah mereka.

Sejak berangkat dari depan sekolah, para siswa dan siswi pembawa zakat fitrah di arak menggunakan alunan musik drumband menuju lokasi penyerahan zakat fitrah.

Sedangkan zakat berupa beras tersebut dibawa satu persatu oleh siswa yang bertindak sebagai amil sekolah.

Mereka berjalan menyusuri lorong sembari masuk ke gang-gang kecil untuk menyerahkan zakat fitrah tersebut kepada mereka yang membutuhkan.

Menurut Suryani, salah satu penerima zakat fitrah, mengaku senang menerima zakat dari siswa dan siswi SMPN 14 Jember tersebut.

"Nantinya akan digunakan untuk menu berbuka puasa," ujar Suryani, Minggu 24 April 2022.

Bagi Keisha, salah satu siswa, merasa senang dengan cara pembagian zakat fitrah itu. Selain itu, dirinya cukup riang karena diiringi drumband sekolah bisa tepat sasaran.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya