WASHINGTON - Sebanyak 23 pemelajar kelas Bahasa Indonesia yang berasal dari pelajar SMA, mahasiswa hingga profesional di Amerika Serikat, sangat antusias unjuk kepiawaian berbahasa Indonesia pada pelaksanaan Showcase Kelas Bahasa Indonesia Virtual 2021.
Acara yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan perayaan HUT Kemerdekaan ke-76 RI dan 73 tahun Hubungan Diplomatik antara Republik Indonesia dan Amerika Serikat ini digelar oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) melalui Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) Washington DC, pada Selasa (3/8) waktu setempat.
Baca juga: Polyglot Ellen Jovin Gelar Meja Grammar Keliling 47 Negara, Termasuk 'Ajari' Bahasa Indonesia
Atdikbud Washington DC, Popy Rufaidah menyambut hangat para peserta showcase dan para peserta yang hadir pada malam itu.
“Hari ini kita akan bersama-sama menyaksikan keterampilan yang dimiliki para pemelajar dalam berbahasa Indonesia. Selamat saya ucapkan kepada seluruh pemelajar dan para pengajar,” ujar Popy saat membuka acara, seperti dilansir dari kemdikbud.go.id.
Baca juga: Indonesia Runner Up, Ini 20 Negara dengan Bahasa Terbanyak di Dunia
Adapun para pelajar tingkat SMA yang unjuk kepiawain berbahasa Indonesia dalam acara ini antara lain Aaron Merriel, Isabel Beck, Annabella Chow, Agrya Alley, Evan Odegard, Liam Conner, Brigid O’Donnell, Prajna Alley, dan Ricky Kiamilev. Mereka berasal dan menetap di Pennsylvania, Massachusetts, California, Minnesota, Texas, Maryland, dan Delaware.
Kepiawaiannya dalam berbahasa Indonesia yang dipelajari pada kelas KBRI Washington, D.C. ini dituangkan melalui karya cipta dan baca puisi serta menyanyi beberapa lagu nasional Indonesia. Sedangkan Xilin Kong Zhou yang baru saja lulus kuliah dan berasal dari Maryland, mengikuti acara tersebut dengan membawakan story telling yang berjudul Asal Usul Gunung Tidar.