"Saya sangat antusias, bangga, sekaligus bersyukur. Karena gelar yang saya terima adalah dalam bidang politik pendidikan," katanya.
Ia mengatakan UNP telah membuat keputusan akademis yang membuka kembali cakrawala bahwa politik dan pendidikan adalah dua hal yang tidak mungkin dipisahkan.
"Politik dan pendidikan adalah sesuatu yang tidak mungkin dipisahkan. Politik menghasilkan sistem pendidikan, pendidikan mempengaruhi kehidupan politik," katanya.
Sebelumnya, rapat senat terbuka itu dihadiri ratusan mahasiswa dan civitas akademik UNP, serta tamu undangan.
Selain itu juga tampak hadir mantan Wakil Presiden Boediono, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Kepala BIN Budi Gunawan, dan sejumlah pejabat teras utama kabinet kerja, serta mantan menteri lainnya.
(Susi Fatimah)