Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bangga! Pelajar Asal Jakarta Raih Predikat Terbaik di Forum Internasional New York

Khafid Mardiyansyah , Jurnalis-Senin, 19 Januari 2026 |15:30 WIB
Bangga! Pelajar Asal Jakarta Raih Predikat Terbaik di Forum Internasional New York
Pelajar Indonesia raih prestasi Internasional
A
A
A

Dalam sambutannya, Dinara menyampaikan refleksi perjalanan para peserta selama mengikuti program serta pentingnya keberanian menemukan jati diri di ruang global.

“I realized that fashion and science aren’t actually worlds apart. Science is the how, and fashion is the why. I don’t have to choose — I can be the bridge,” ujar Dinara dalam sambutannya.

Atas kualitas pemikiran, kemampuan komunikasi, serta kontribusinya selama program berlangsung, Dinara ditetapkan sebagai peserta terbaik di tengah persaingan dengan siswa SMA internasional dari 30 Negara. Prestasi ini semakin istimewa karena diraih oleh seorang pelajar madrasah aliyah yang juga tengah menjalani program pertukaran pelajar internasional melalui beasiswa penuh.

Capaian Ratu Dinara Nafeeza Nurdin diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda Indonesia, khususnya pelajar, untuk berani bermimpi besar, memanfaatkan peluang global, serta mengembangkan potensi diri demi kontribusi positif di masa depan.

(Khafid Mardiyansyah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement