Sekolah Sampoerna Academy terletak di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Dengan menekankan pendekatan STEAM (Science, Technology, Engineering, Arts, and Mathematics), serta menggunakan kurikulum Cambridge.
Biaya sekolah di Sampoerna Academy berkisar antara Rp26.000.000 untuk Pra Sekolah, hingga Rp150.000.000 untuk kelas 12 per tahun.
Adapun biaya lainnya yang terdiri dari biaya buku, pendukung pembelajaran, seragam, karyawisata, chromebooks dan laptop, ujian eksternal, ESL, kursus, dan layanan khusus lainnya.
Berlokasi di Cilandak dan Kuningan. Sekolah ini berbekal dengan metode pembelajaran yang mendorong siswa untuk mandiri dan berpikir secara konseptual.
Highscope Indonesia menggunakan 178 Learning Framework, yang berdasarkan filosofi pembelajaran konstruktif.
a. SHI TB. Simatupang
- Program Early Childhood (PAUD): Biaya pendaftaran berkisar antara Rp20 juta hingga Rp40 juta. Biaya sekolahnya antara Rp6,7 juta hingga Rp10,9 juta.
- Sekolah Dasar (SD): Biaya pendaftaran Rp78 juta. Untuk biaya sekolah, kelas 1 sampai 5 sebesar Rp6,9 juta per bulan, sedangkan untuk kelas 6 adalah Rp7,3 juta per bulan.
- Sekolah Menengah Pertama (SMP): Biaya pendaftaran Rp72 juta, dengan biaya sekolah Rp7,5 juta per bulan.
- Sekolah Menengah Atas (SMA): Biaya pendaftaran Rp76 juta, dengan biaya sekolah Rp8,2 juta per bulan.
b. SHI Unit Kuningan (Program Early Childhood)
- Balita/Preschool: Biaya pendaftaran dan biaya sekolah masing-masing sebesar Rp9 juta.
- Taman Kanak-Kanak (TK): Biaya pendaftaran Rp22 juta, dengan biaya sekolah Rp9 juta.