JAKARTA - Riwayat pendidikan Jonatan Christie menarik disimak. Sosoknya mulai ikut turnamen internasional saat masih remaja dan menjadi juara SEA Games 2017 saat masih berusia 20 tahun.
Salah satu momen paling ikonik dalam kariernya adalah saat ia memenangkan emas tunggal putra di Asian Games 2018 di Jakarta-Palembang. Ia bahkan sempat menempati peringkat ke-3 dunia di sektor tunggal putra menurut BWF.
Keputusan Jonatan Christie untuk keluar dari Pelatnas PBSI merupakan langkah menuju profesionalisme yang lebih besar dalam kariernya, sambil tetap berkomitmen untuk mengharumkan nama bangsa di kancah internasional.
Dilansir dari berbagai sumber pada Jumat (16/5/2025), Okezone telah merangkum riwayat pendidikan Jonatan Christie, sebagai berikut.
Jonatan Christie yang akrab disapa Jojo, merupakan salah satu pebulutangkis tunggal putra andalan Indonesia. Ia memulai karier bulutangkisnya sejak usia dini dan telah menorehkan berbagai prestasi gemilang.