Share

Persiapkan Lulusan Gen Z, Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie Gelar Coaching Clinic

Erha Aprili Ramadhoni, Okezone · Minggu 21 Mei 2023 09:10 WIB
https: img.okezone.com content 2023 05 21 65 2817311 persiapkan-lulusan-gen-z-ilmu-komunikasi-universitas-bakrie-gelar-coaching-clinic-dMuVOGqVNR.jpg Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie gelar workshop untuk generasi Z. (Universitas Bakrie)

JAKARTA – Berdasarkan hasil sensus penduduk 2020 yang dikeluarkan Badan Pusat Statistik (BPS) sebanyak 74,93 juta jiwa atau sekitar 27,94 persen dari total penduduk Indonesia saat ini adalah generasi Z (zileneal), yang termasuk dalam kategori kelompok usia produktif. Generasi Z adalah generasi yang lahir antara tahun 1997-2012.

Generasi Z lebih popular dikenal dengan sebutan generasi stroberi atau strawberry generation. Mereka memiliki banyak ide cemerlang, tetapi mudah menyerah dan gampang sakit hati saat mendapatkan tantangan. Pada 2030-2040, generasi ini menjadi bagian penting di era bonus demografi.

Melihat karakter sebagian besar generasi stroberi yang mudah ā€˜baperan’ dan berpotensi menggangu iklim kerja di perusahaan, Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie menggelar workshop ā€œCoaching Clinic How to Survive as a Strawberry Generation in Public Relationsā€ pada Sabtu, 20 Mei 2023 di Universitas Bakrie.

ā€œWorkshop ini memberikan tips dan berbagi pengalaman berkarir di dunia public relations. Selain itu, acara ini juga akan memberikan pelatihan bagaimana cara bertahan dalam berkarir serta mampu mengelola emosi dan kejiwaan Gen Z,ā€ ujar Mirana Hanathasia, MMediaPrac., selaku Sekretaris Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie, dalam keterangannya.Ā 

Follow Berita Okezone di Google News

Workshop ini mengundang pembicara Jojo Suharjo selaku ketua APPRI (Asosiasi Perusahaan PR Indonesia), Loecia Nhadilah Sannie, alumni Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Bakrie sekaligus Head of External Communication di Perusahaan Keuangan Multinasional, serta Darsaina selaku coach di Resonant Coaching Associates.

Di akhir sesi, mahasiswa mendapatkan sesi coaching clinic dari tim Resonant Coaching Associates agar mereka bisa tetap cemerlang namun diiringi pribadi yang tidak mudah menyerah, mampu mengatasi tekanan dan tantangan kerja tanpa harus bersikap ā€˜baper’.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini