Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tokoh Pendidikan yang Terjun ke Politik, Nomor 1 Dosen di Kampus Ukraina

Tim Litbang MPI , Jurnalis-Sabtu, 16 April 2022 |08:09 WIB
Tokoh Pendidikan yang Terjun ke Politik, Nomor 1 Dosen di Kampus Ukraina
Ilustrasi. (Foto: Freepik)
A
A
A

JAKARTA - Siapa bilang menjadi pendidik tidak boleh terjun ke dunia politik? Tiga tokoh Indonesia ini justru berangkat sebagai seorang pengajar, sebelum akhirnya merambah ke dunia politik.

Ada yang menjadi pengurus partai, wakil wali kota, hingga duta besar. Berikut informasi lengkapnya.

Yuddy Chrisnandi

Sebelum mantap terjun ke dunia politik, Yuddy merupakan dosen atau akademisi di beberapa universitas, seperti Universitas Trisakti, Universitas Indonesia, dan STIE Latifah Al Mubarokah. Di dunia politik, Yuddy berkontribusi di Partai Golkar dengan menjadi Pengurus DPP Partai Golkar Departemen Pemuda di tahun 1998 hingga 2001.

Dia juga pernah dicalonkan sebagai Ketua Umum Partai Golkar pada tahun 2009. Yuddy didapuk menjadi Duta Besar RI untuk Ukraina pada 2017 hingga 2021. Semasa aktif menjabat, ia juga menjadi dosen dan rutin memberikan mata kuliah Bahasa Indonesia di Universitas Taras Shevchenko, Ukraina.

Achmad Purnomo

Wakil Wali Kota Solo periode 2016 – 2021, Achmad Purnomo, nyatanya juga merupakan seorang dosen yang kemudian terjun ke dunia politik. Ia mengajar di almamaternya sendiri, yakni UGM (Universitas Gadjah Mada). Achmad juga menempuh pendidikannya di kampus tersebut dengan jurusan farmasi. Dia meraih gelar doktor di bidang farmasi pada 1988.

Masa jabatan Achmad sebagai Wakil Wali Kota Solo berakhir pada Februari 2021. Ia berpamitan kepada sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh partai politik menjelang akhir masa jabatannya. Bersamaan dengan momen tersebut, dirinya juga pamit dari dunia politik yang sudah lama dilakoninya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement