JAKARTA - Beragam aktivitas yang dapat dilakukan untuk tercapainya prestasi bisa diimplementasikan oleh para pelajar. Dalam pendidikan sekolah, pasti antara satu siswa dengan siswa lainnya berbeda. Ada yang berprestasi maupun tidak.
BACA JUGA:Â Ciri-ciri Manusia Berprestasi, Salah Satunya Memiliki Obsesi Tinggi
Pada dasarnya setiap diri manusia senantiasa ingin berprestasi, tetapi dalam mewujudkan prestasi diri. Potensi diri semakin lama semakin bertambah dan meningkat hal ini sejalan dengan proses pembelajaran dan pengalaman seseorang.
Aktivitas yang dapat dilakukan untuk tercapainya prestasi salah satunya adalah mematuhi dan taat pada aturan yang telah dibuat sekolah. Tata tertib atau peraturan sekolah dibuat bertujuan agar proses belajar mengajar berjalan dengan tertib dan mendidik para siswa untuk hidup tertib dan disiplin.
BACA JUGA:Â Prinsip agar Seseorang Dapat Berprestasi, Ini Kiat Suksesnya
Selain itu, membaca buku-buku dalam perpustakaan maupun meminjam buku untuk dibaca di rumah sebagai pengisi waktu luang juga bisa mengasah kemampuan dalam mendapatkan prestasi. Seorang siswa yang giat membaca buku apa saja di perpustakaan akan memperoleh ilmu pengetahuan yang luar biasa, misalnya membaca buku-buku penerapan teknologi, setelah membaca siswa akan dapat parktek secara langsung membuat teknologi tepat guna. Ini juga bisa mewujudkan prestasi dalam menemukan teknologi baru.
Follow Berita Okezone di Google News