SURABAYA - Sederet tokoh kaliber nasional dan kepala daerah potensial menghadiri Pekan Orientasi Mahasiswa Baru (Posmaru) 2021 Universitas Hasyim Asy'ari (Unhasy) Tebuireng Jombang, Kamis (14/10/2021).
Mulai dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim, Menteri Agama H Yaqut Khollil Qoumas, Menteri Desa Tertinggal dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar.
BACA JUGA: 1.389 Santri Baru Pesantren Tebuireng Dikarantina 14 Hari Sebelum Masuk Asrama
Kemudian, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Bupati Jombang Mundjidah Wahab, Bupati Blitar, Bupati Lumajang dan masih banyak lagi. Acara tersebut berlangsung selama tiga hari berturut-turut mulai 13-15 Oktober 2021.
Rektor Unhasy, Prof. Dr. H. Haris Supratno menyampaikan ucapan terima kasih kepada para tokoh yang berkenan hadir untuk memberikan dukungan dan suntikan motivasi kepada civitas akademika. Dia berharap Unhasy menjadi perguruan tinggi yang diperhitungkan di Jatim bahkan dalam kancah nasional.
BACA JUGA: Nadiem: Dari 1 Juta Formasi Guru PPPK Hanya 506.252 Formasi yang Diajukan Daerah
"Mahasiswa sebagai agen perubahan harus bisa memberikan contoh kepada masyarakat dalam penyampaian informasi. Antara lain perlu disertai bukti data yang berasal dari penelitian, artikel jurnal atau literasi akademik lainnya," katanya.