Firli Bahuri juga pernah menjabat sebagai Kapolres Persiapan Lampung Timur pada tahun 2001. Kemudian pada tahun 2005, Firli juga pernah menjabat sebagai Kasat III Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Pada tahun 2006-2007 Firli juga menjabat sebagai Kapolres Kebumen dan Kapolres Brebes.
BACA JUGA:
Firli juga pernah menjabat sebagai Wakapolres Metro Jakarta Pusat pada tahun 2009 dan menjadi ajudan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada tahun 2010. Firli banyak mengikuti pendidikan dan pelatihan kepolisian dan hukum selama masuk di dunia kepolisian. Hingga akhirnya menjabat sebagai Ketua KPK di tahun 2019.
(Dani Jumadil Akhir)