Pendaftaran Beasiswa S2 ke China Bidang Teknik Metalurgi Diperpanjang hingga 9 Juli 2023

Awaludin, Jurnalis
Sabtu 10 Juni 2023 06:04 WIB
Illustrasi (foto: Freepik)
Share :

JAKARTA - Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) dan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenkomarves), membuka pendaftaran beasiswa S2 ke Northeastern University yang berlokasi di Shenyang, China.

Beasiswa tersebut untuk jenjang S2, khusus untuk bidang Teknik Metalurgi. Bagi mahasiswa S1 yang saat ini kuliah di bidang metalurgi, dan tertarik untuk studi lanjut di jurusan yang sama di luar negeri. Pendaftaran dibuka sejak 9 Mei hingga 9 Juni, namun saat ini pendaftaran diperpanjang hingga 9 Juli 2023.

"Pendaftaran beasiswa kerja sama LPDP dan Kemenkomarves di Bidang Metalurgi di Northeastern University Tiongkok diperpanjang!!! Kabar gembira untuk #LPDPrens, scholarship hunter yang bercita-cita menjadi expert di bidang metalurgi. Berminat daftar? Waktumu masih panjang ya, sampai 9 Juli 2023!" tulis pengumuman di akun Instagram @lpdp_ri dikutip pada Jumat, 9 Juni 2023.

Diketahui, Beasiswa ini merupakan program pendanaan bersama selama tiga tahun antara LPDP, Kemenkomarves, Northeastern University, dan Zhejiang Huayou Cobalt Co. Ltd.

Melansir akun Instagram resmi @lpdp_ri, berikut informasi lengkap Beasiswa S2 di Bidang Teknik Metalurgi ke Tiongkok meliputi persyaratan pendaftaran dan jadwal seleksi:

Persyaratan

1. Sasaran pendaftaran: masyarakat umum warga negara Indonesia (WNI), diutamakan lulusan S1 dari prodi Metalurgi, Kimia, Pengolahan Mineral, Teknik Mesin, Teknik Elektro, dan Geologi. Tidak untuk PNS/CPNS.

2. Usia maksimal 35 tahun

3. IPK: 3,00 pada skala 4

4. Bahasa: TOEFL iBT 80/IELTS 6,5

5. Kuota: terbatas untuk 20 orang

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya