Deretan Tokoh yang Paling Banyak Menulis Buku, Bisa Jadi Sumber Inspirasimu

Meuthia Hamidah, Jurnalis
Rabu 22 Maret 2023 13:50 WIB
Ilustrasi/Readersdigest
Share :

JAKARTA - Sejumlah penulis dunia telah menghasilkan banyak buku. Menjadi seorang penulis merupakan profesi yang awalnya berangkat dari hobi menulis dan juga membaca.

Penulis-penulis terkenal baik di Indonesia maupun dunia mengawali karier mereka di dunia menulis diawali dengan ingin menuangkan pemikirannya menjadi sebuah tulisan atau memang sudah memiliki keinginan juga ketekunan untuk menjadi seorang penulis.

Ketekunan itu bisa mengarahkan para penulis untuk terus menghasilkan karya yang luar biasa kepada pembacanya. Berkat ketekunannya, banyak dari tokoh dunia yang berhasil melahirkan beribu-ribu karya dan berikut tokoh dunia dengan jumlah karya terbanyak.

1. Corin Tellado

Corin Tellado merupakan penulis kisah roman asal Spanyol. Ia menjadi penulis paling produktif karena telah menerbitkan lebih dari 4.000 novel sepanjang karier menulisnya dalam waktu 63 tahun.

Ia juga disebut sebagai novelis terlaris di abad ke-20 lantaran 400 juta bukunya terjual di Spanyol dan Amerika Latin.

Kesuksesan Tellado ini terletak pada fakta bahwa pembacanya dapat dengan mudah mengidentifikasikan karakter yang ia ciptakan.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya