Beasiswa G20 Recover Together, Recover Stronger Telah Dibuka, Bisa Kuliah di Australia

Tim Okezone, Jurnalis
Selasa 19 Juli 2022 08:17 WIB
Beasiswa G20 Recover Together, Recover Stronger telah dibuka/Istimewa
Share :

JAKARTA - Beasiswa G20 Recover Together, Recover Stronger adalah penghargaan internasional bergengsi yang ditawarkan Pemerintah Australia kepada generasi pemimpin global berikutnya dari Indonesia.

Melalui studi dan penelitian, penerima beasiswa mengembangkan keterampilan dan pengetahuan untuk mendorong perubahan dan membantu membangun hubungan antar-warga yang langgeng dengan Australia.

Beasiswa G20 Recover Together, Recover Stronger diumumkan oleh Perdana Menteri Australia Anthony Albanese pada kunjungannya baru-baru ini ke Indonesia.

Sebanyak 10 beasiswa secara total akan ditawarkan bagi mahasiswa Indonesia untuk mengambil gelar Magister atau PhD di Australia.

Beasiswa akan diberikan khusus untuk program studi yang sesuai dengan area prioritas G20 Indonesia.

Beasiswa akan mencakup peningkatan pengalaman di Australia yang dapat mencakup kunjungan ke Parlemen dan pertemuan dengan pemerintah tingkat tinggi dan pemimpin industri.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya