JAKARTA – Perkiraan nilai rata-rata rapor SNMPTN Unair penting keberadaannya terutama bagi siswa eligible yang ingin mengetahui nilai minimum agar bisa masuk Unair.
Seperti yang sudah banyak diketahui, jalur SNMPTN merupakan salah satu jalur seleksi masuk perguruan tinggi yang memberikan kesempatan dan peluang besar bagi siswa eligible yakni siswa kelas 12 yang dinyatakan layak mendaftar SNMPTN.
Pada seleksi SNMPTN Siswa eligible diberikan kouta untuk dapat masuk perguruan tinggi tanpa harus mengikuti ujian tertulis atau UTBK.
Baca juga: Nilai Rata-Rata Rapor SNMPTN UI, Berapa Minimalnya?
Baca juga: Lulus SNMPTN Tidak Bisa Ikut SBMPTN, Siswa Jangan Asal-asalan Pilih Prodi!
Oleh sebab itu, banyak siswa eligible yang mencari tahu nilai rata-rata rapor SNMPTN Universitas Airlangga untuk mengetahui dan membantu menentukan pilihan apakah nilainya cukup untuk memilih jurusan impian di Unair.
Namun, perlu diketahui bahwa Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) tidak menetapkan standar nilai rata-rata rapor siswa dalam jalur seleksi SNMPTN.
Akan tetapi, salah satu akun YouTube Sukses Kuliah memberikan sebuah perkiraan nilai rata-rata rapor SNMPTN Unair terbaru.
Perkiraan itu didasarkan pada generate random data nilai rapor dengan metode distribusi normal sejumlah peminat dengan parameter mean dan standar deviasi yang sudah ditentukan, kemudian ambil batas nilai sejumlah data tampung jurusan.
Berdasarkan sumber dan metode diatas berikut perkiraan nilai rata-rata rapor SNMPTN Unair tahun 2021 yang perlu diketahui siswa eligible untuk membantu menentukan pilihan jurusan di Unair.