"Pandemi memang surut, tapi belum selesai. Oleh karenanya, protokol kesehatan sepulang dari sini harus segera dimaksimalkan. Bagaimana anak-anak yang banyak tidak bertemu secara fisik itu mengalami kendala-kendala psikologis yang harus kita selesaikan," lanjutnya.
Dengan inovasi-inovasi yang dilakukan dan kemampuan cepat, Kang Emil menginginkan sumber daya manusia (SDM) di Janar bisa kembali menjadi yang terbaik.
"Mudah-mudahan SDM Jawa Barat Juara. Jawa Barat sudah juara Indonesia di bidang olahraga di PON Papua, saatnya kita juara di bidang-bidang keilmuan lainya, di bidang-bidang spiritualitas lainya, sehingga SDM Jawa Barat insya Allah jadi yang terbaik di Indonesia baik lahir maupun batin," tandasnya.
Baca juga: Ridwan Kamil Paparkan Strategi Atasi Ketimpangan Pembangunan dalam Forum FLF UGM
(Fakhrizal Fakhri )