IAIN Surakarta Bahas Islam & Masa Depan Ekologi

Bramantyo, Jurnalis
Jum'at 07 November 2014 19:03 WIB
IAIN Surakarta Bahas Islam & Masa Depan Ekologi (Foto: dok. okezone)
Share :

SOLO - Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta menggelar seminar nasional membahas Islam dan masa depan ekologi, di kampusnya, Jawa Tengah, Jumat (7/11/2014).

Dosen Fakultas Ushuluddin IAIN Surakarta, M Syakirin al Ghozaly, Ph.D, menyatakan bahwa seiring perkembangan populasi manusia berimplikasi pada menurunnya hubungan manusia dengan makhluk lain, dan kebutuhan duniawi manusia menyebabkan kerusakan di muka bumi, seperti pemanasan global, polusi atau pencemaran, serta degradasi lingkungan hidup.

"Krisis ekosistem yang terjadi merupakan akibat ketidakseimbangan antara self, kepentingan society, dan nature," ujar Syakirin.

Hal senada juga dikemukakan oleh Kepala Laboratorium Ekologi dan Konservasi Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada (UGM), Suwarno Hadisusanto. Menurutnya, sebagai umat beragama wajib menjaga keseimbangan ekosistem secara berkelanjutan dengan mempertahankan kualitas lingkungan hidup demi generasi mendatang.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya