JAKARTA - Dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023 ada dua komponen materi yang akan diujikan kepada para peserta.
Kedua komponen tersebut adalah Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Literasi yang masing-masing memiliki alokasi waktu pengerjaan selama 195 menit.
Untuk TPS, materi yang diujikan antara lain adalah Kemampuan Penalaran Umum, Pengetahuan dan Pemahaman Umum, Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis, dan Pengetahuan Kuantitatif.
Mengutip dari laman resmi SPNMB, materi TPS akan mengukur kemampuan kognitif yang dianggap penting untuk keberhasilan di sekolah formal, khususnya pendidikan tinggi.
Berikut ini contoh soal dari TPS untuk Kemampuan Memahami Bacaan dan Menulis yang diujikan pada SNBT 2023 yang bisa menjadi acuan peserta nantinya:
Teks berikut digunakan untuk menjawab soal nomor 1 sampai dengan 5.
(1) Generasi muda adalah generasi yang akan melanjutkan tonggak perjuangan di massa depan. (2) Sementara itu, peran sastra dalam membentuk generasi yang akan datang yang diharapkan dunia pun sepertinya perlu direalisasikan.
Follow Berita Okezone di Google News
(3) Oleh karena itu, orang tua dan guru wajib membimbing perkembangan anak-anak ke arah yang positif (…) mereka kelak menjadi anggota masyarakat yang baik dan berguna dalam kehidupan. (4) Salah satu sarana untuk mencapai tujuan tersebut adalah sastra yang sesuai dengan perkembangan anak-anak.
(5) Sastra anak adalah citraan dan metafora kehidupan yang disampaikan kepada anak yang melibatkan baik aspek emosi, perasaan, pikiran, saraf sensorik, maupun pengalaman moral, dan diekspresikan dalam bentuk-bentuk keabsahan yang dapat dijangkau dan dipahami oleh pembaca anak-anak.
(6) Jadi, sebuah buku dapat dipandang sebagai sastra anak jika citraan dan metafora kehidupan yang dikisahkan dengan baik dalam hal isi (emosi, perasaan, pikiran, saraf sensorik, dan pengalaman moral) maupun bentuk (kebahasaan dan cara-cara pengekspresian) dapat dijangkau dan dipahami oleh anak sesuai dengan tingkat perkembangan jiwanya.
(7) Dengan kata lain, children’s books are books that have the child’s eye that center (buku anak atau sastra anak adalah buku yang menempatkan sudut pandang anak sebagai pusat penceritaan).
(8) Sastra anak-anak dapat menunjang perkembangan bahasa, kognitif, personalitas, dan sosial anak-anak.
(9) Sastra juga dapat memainkan perasaan secara dramatis dalam pengembangan konsep pribadi atau konsep diri dan perasaan-perasaan kaya diri.
(10) Sastra anak dinilai dapat membentuk karakter dengan efektif karena nilai-nilai dan moral yang terdapat dalam karya sastra tidak disampaikan secara langsung, tetapi melalui cerita dan metafora-metafora sehingga proses Pendidikan berlangsung menyenangkan dan tidak menggurui.
1. Konjungsi yang tepat untuk melengkapi kalimat (3) teks tersebut adalah….
(A) dan
(B) atau
(C) agar
(D) ketika
(E) meskipun
(Jawaban yang benar adalah C).
2. Penggunaan diksi yang tidak tepat pada teks tersebut adalah….
(A) kata menggurui pada kalimat (10)
(B) kata personalitas pada kalimat (8)
(C) kata sensorik pada kalimat (5)
(D) kata positif pada kalimat (3)
(E) kata massa pada kalimat (1)
(Jawaban yang benar adalah E)
3. Paragraf pertama sebenarnya terdiri dari 2 paragraf. Kalimat yang mengawali paragraf dua adalah….
(A) kalimat (3)
(B) kalimat (4)
(C) kalimat (5)
(D) kalimat (6)
(E) kalimat (7)
(Jawaban yang benar adalah C).
4. Kalimat (6) merupakan perluasan dari kalimat dasar….
(A) Buku dapat dipandang
(B) Buku dapat dijangkau
(C) Buku sebagai citraan
(D) Buku sebagai metafora kehidupan
(E) Buku dikisahkan dengan baik
(Jawaban yang benar adalah A).
Â
5. Kalimat yang seharusnya menggunakan huruf miring terdapat pada….
(A) kalimat (1)
(B) kalimat (5)
(C) kalimat (7)
(D) kalimat (9)
(E) kalimat (10)
(Jawaban yang benar adalah C).
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.