Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

4 Jurusan Sepi Peminat di Fakultas Matematika dan IPA Unpad, Tertarik Mencobanya?

Nevriza Wahyu Utami , Jurnalis-Sabtu, 28 Januari 2023 |15:11 WIB
4 Jurusan Sepi Peminat di Fakultas Matematika dan IPA Unpad, Tertarik Mencobanya?
Universitas Padjadjaran (Unpad)/Dok. Unpad
A
A
A

3. Kimia

Jurusan Kimia FMIPA Unpad akan mempelajari unsur-unsur kimia lebih mendalam lewat beberapa mata kuliah.

Mereka akan melakukan praktikum untuk membuktikan teori-teori kimia dengan alat laboratorium yang lengkap.

Peminat SNMPTN 2021 di jurusan Kimia sebanyak 451 orang dan daya tampung 2022 berjumlah 20 orang.

Sedangkan jalur SBMPTN 2021, peminat jurusan Kimia sebanyak 340 orang dengan daya tampung 2022 berjumlah 40 orang.

Lulusannya akan mendapatkan gelar Sarjana Sains (S.Si). Sebagai ilmu dasar yang sangat berperan dalam kehidupan dan industri, sarjana kimia banyak diperlukan di berbagai lapangan pekerjaan, di antaranya pada sektor Industri, Lembaga Penelitian, dan Lembaga Pendidikan Universitas Konsultan atau Wiraswastawan.

4. Matematika

Jurusan Matematika tidak hanya mempelajari tentang dasar-dasar matematika saja, tetapi juga ilmu pengembangan teknologi.

Mahasiswa jurusan matematika nantinya tidak akan belajar tentang rumus-rumus, melainkan mengasah kemampuan berpikir logis dan rasional.

Pada SNMPTN 2021, peminat jurusan Matematika sebanyak 445 orang dengan daya tampung 2022 berjumlah 20 orang.

Jika dilihat jalur SBMPTN 2021, peminat jurusan ini sebanyak 371 orang dengan daya tampung 2022 berjumlah 40 orang.

Prospek kerja untuk lulusannya akan bekerja di perguruan tinggi sebagai dosen, bank, rumah sakit, Batan, LIPI, Bakosurtanal.

Selain itu juga dapat bekerja di BUMN, seperti Telkom, PLN, PAM, serta perusahaan swasta dalam dan luar negeri.

(Natalia Bulan)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement