3. Rak Tabung Reaksi
Rak tabung reaksi digunakan sebagai wadah untuk menampung beberapa tabung reaksi.
4. Batang Pengaduk
Batang pengaduk digunakan untuk mengaduk suatu larutan zat kimia dan bisa digunakan pula untuk membantu ketika menuangkan atau medekantasi cairan pada proses penyaringan maupun pemisahan.
5. Corong
Corong digunakan sebagai alat bantu memasukkan cairan kedalam suatu wadah bermulut sempit.
Alat ini juga berfungsi sebagai analisa filtrasi/penyaringan yang digunakan bersamaan dengan bantuan klem dan statif.
6. Gelas Ukur
Gelas ukur berguna sebagai alat pengukur volume zat kimia berbentuk cair.
7. Gelas Kimia
Gelas kimia memiliki kegunaan sebagai wadah sementara sebuah larutan atau reagen, memanaskan larutan, dan menguapkan pelarut atau memekatkan.
8. Erlenmeyer
Erlenmeyer digunakan pada analisis volumetri untuk wadah suatu volume tertentu dari sebuah larutan, yang biasanya digunakan ketika titrasi dan memanaskan larutan.
9. Labu Takar
Labu takar berfungsi sebagai pembuat larutan standar atau baku pada analisis volumetri. Alat ini juga sering digunakan sebagai pengenceran hingga volume tertentu.
10. Pipet Gondok
Pipet gondok digunakan sebagai alat untuk mengambil dan memindahkan larutan secara tepat pada volume tertentu sesuai kapasitas.