SOLO - Setelah melalui beberapa tahapan, akhirnya Majelis Wali Amanat (MWA) Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menetapkan tiga calon Rektor dari sebelumnya adalah delapan bakal calon Rektor.
Tiga nama calon Rektor UNS masa bakti 2023-2028 ini mengerucut setelah MWA melakukan rapat pleno yang digelar di Ruang Sidang 1 Gedung dr. Prakosa UNS, Kamis (20/10/2022).
Dalam konferensi pers di hadapan media, Ketua MWA UNS, Marsekal TNI (Purn) Dr. (HC) Hadi Tjahjanto, S.I.P., didampingi Wakil Ketua MWA, Prof. Hasan Fauzi, M.B.A., Ph.D., C.A., CSRA. dan Sekretaris MWA, Prof. Tri Atmojo Kusmayadi, M.Sc. Ph.D. menyampaikan ketiga calon Rektor UNS tersebut yaitu Prof. Dr. Hartono, dr. M.Si., Prof. Dr. I Gusti Ketut Ayu Ketut Rachmi Handayani, S.H., M.M., dan Prof. Dr. rer. nat. Sajidan, M.Si.
“Semula ada delapan bakal calon Rektor UNS yaitu Prof. Dr. I Gusti Ayu Ketut Rachmi Handayani, S.H., M.M., Prof. Dr. Hartono, dr., M.Si., Prof. Dr. Ir. Samanhudi, S.P., I.P.M., ASEAN Eng., Prof. Dr. Kuncoro Diharjo, S.T., M.T., Prof. Dr. rer. nat. Sajidan, M.Si., Prof. Dr. Venty Suryanti, S.Si., M.Phil., Ph.D., Prof. Dr. Reviono, dr. Sp.P(K)., dan Prof. Dr. Bandi, M.Si. Rapat Pleno ini dalam rangka menetapkan tiga nama calon Rektor UNS masa bakti 2023-2028 yaitu Prof. Dr. Hartono, dr. M.Si., Prof. Dr. I Gusti Ketut Ayu Ketut Rachmi Handayani, S.H., M.M., Prof. Dr. rer. nat. Sajidan, M.Si.,” terang Marsekal TNI (Purn) Dr. (HC) Hadi Tjahjanto.
Sementara itu, Wakil Ketua MWA, Prof. Hasan Fauzi, M.B.A., Ph.D., C.A., CSRA. menambahkan, terpilihnya ketiga nama calon Rektor ini melalui pemungutan suara oleh MWA.
Masing-masing anggota MWA yang berjumlah 17 orang memberikan suara. Dengan rincian 15 suara dinyatakan sah dan 2 suara lainnya dinyatakan tidak sah.
Follow Berita Okezone di Google News