Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Membanggakan, 3 Siswa SD Indramayu Sabet Medali Perak di Kejuaraan Taekwondo Open Tingkat Nasional

Andrian Supendi , Jurnalis-Minggu, 31 Juli 2022 |12:24 WIB
Membanggakan, 3 Siswa SD Indramayu Sabet Medali Perak di Kejuaraan Taekwondo Open Tingkat Nasional
Tiga siswa SD peraih medali perak dalam kejuaraan nasional Taekwondo/ Foto: Andrian Supendi
A
A
A

INDRAMAYU - Tiga siswa Sekolah Dasar (SD) asal Kabupaten Indramayu berhasil menyabet tiga medali perak pada kejuaraan taekwondo dalam ajang Cirebon Open, yang digelar di kota Cirebon, Jawa Barat.

Kejuaraan ini diikuti oleh lebih dari 5 Provinsi yang diselenggarakan pada 30 Juli hingga 31 Juli 2022 di Sport Hall Bima Cirebon, Jawa Barat.

Mereka adalah Paramaditya El Rafif, Syafiq Musyaffa Ahmad, dan Mumtazah maharani Afiah, ketiganya merupakan siswa SD Juara Wirautama Patrol Indramayu yang tergabung dalam Ekstrakurikuler Taekwondo.

Diketahui, kejuaraan Cirebon Open Taekwondo sendiri merupakan kejuaraan Open tingkat nasional yang diikuti oleh perwakilan lebih dari lima provinsi.

 

Kejuaraan Taekwondo Cirebon open tidak hanya dikhususkan untuk pelajar saja, tetapi peserta dari penjuru Indonesia boleh berpartisipasi. Ajang kompetisi ini diadakan oleh Pengurus Daerah Taekwondo Indonesia Provinsi Jawa barat dan Club undangan dari lima Provinsi.

Kepala Sekolah SD Juara Wirautama Patrol, Faizin menyampaikan, bahwa dari kontingen SD Juara Wirautama mengirim 3 atlet. Pada kejuaraan ini ada dua yang dipertandingkan yakni kyorugi (petarung) dan poomsae (jurus).

“Untuk tiga medali perak yang berhasil diraih dari Peserta didik SD Juara Wirautama, yaitu di kategori individu pada pertandingan poomsae. Paramadytia El Rafif di Poomsae Pra Cadet B Putra Individu, kemudian Syafiq Musyaffa Ahmad di pertandingan Poomsae Pra Cadet A Putra Individu, dan Mumtazah maharani Afiah di Poomsae Pra Cadet A Putri individu,” ujar dia, Minggu (31/7/2022).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement