JAKARTA - Pendidikan merupakan hal yang sangat penting dan bisa menghasilkan SDM terbaik bagi sebuah negara. Saat ini, negara-negara di benua Asia sudah mulai dilirik untuk menjadi destinasi belajar karena sistem pendidikannya yang dianggap baik. Berikut informasi lengkapnya.
Jepang
Semua tahu bahwa Jepang adalah negara maju dengan kecanggihan teknologi yang luar biasa. Sistem pendidikan di Jepang juga sangat baik. Melansir laman World Education News+Reviews, pendidikan adalah hal penting dan sudah menjadi identitas Jepang.
Sumber daya manusia di Jepang sangat unggul di bidang eksak, seperti teknik, sains, dan matematika. Pemerintah semaksimal mungkin menyediakan pendidikan yang dapat diakses oleh seluruh lapisan masyarakat. Dalam pendidikan di Jepang, satu hal yang ditekankan adalah kerukunan sosial Sehingga, siswa dan siswi yang sedang berada di sekolah merasa nyaman dengan tidak adanya perbedaan kelas.
Jepang juga menjadi negara tujuan mahasiswa asing dari seluruh penjuru dunia. Pada 2019, jumlah mahasiswa asing di Jepang hampir menyentuh 250 ribu orang. Angka ini meningkat jauh dari jumlah di tahun sebelumnya yang berjumlah 200 ribu orang.
China
Pemerintah China memiliki tujuan penting dalam mengembangkan sistem pendidikan di negaranya, yakni guna mempersiapkan para generasi muda agar mampu mengembangkan segala aspek pada dirinya. Mulai dari moral, fisik, hingga intelektual, yang sesuai dengan minatnya masing-masing.
Durasi pendidikan di China adalah 12 tahun, mulai dari level SD sampai SMA. Sistem pendidikan di China juga sudah merata dan masuk ke wilayah-wilayah terpencil. Sehingga, pendidikan bisa dirasakan oleh masyarakat pedalaman sekalipun.