IPB dan University of Western Australia Kerja Sama Double Degree Master Bidang Ekonomi Pertanian

Saskia Adelina Ananda, Jurnalis
Jum'at 24 Mei 2024 09:20 WIB
IPB jalin kerja sama dengan kampus Australia (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Program Studi Ekonomi Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) dan Department of Agriculture and Resource Economics University of Western Australia (UWA) sepakati rencana kerja sama pembukaan program joint/double degree master untuk bidang Ekonomi Pertanian.

Kesepakatan dicapai dalam pertemuan yang dilakukan secara intensif antara tim IPB dan UWA di kampus UWA, Perth, Australia pada Kamis (23/5/2024).

Tim IPB terdiri dari Yusman Syaukat selaku Ketua Program Studi Pascasarjana Ekonomi Pertanian dan Hermanto Siregar. Sementara tim UWA terdiri dari Associate Amin Mugera dari Department of Agricultural and Resource Economics, Associate Fay Rola-Rubzen selaku deputy director Center for Agricultural Economics and Development, dan Associate Atakelty Hailu dari School of Agriculture and Environment.

Pertemuan antara IPB dan UWA didampingi langsung oleh Atase Pendidikan dan Kebudayaan (Atdikbud) KBRI Canberra, Mukhamad Najib.

Menurut Yusman, sebelum berkunjung ke UWA, tim IPB dan UWA telah melakukan pertemuan secara daring untuk membahas rencana kerjasama. Pada tanggal 23 Mei 2024, tim IPB berkunjung ke UWA untuk membahas penyelarasan kurikulum secara langsung, sehingga banyak hal yang dapat dibahas dan disepakati.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya