9 Calon Mahasiswa Kedokteran Dapatkan Nilai Tertinggi di UTBK SBMPTN 2022

Natalia Bulan, Jurnalis
Kamis 23 Juni 2022 16:02 WIB
Ketua LTMPT Mochamad Ashari/Natalia Bulan
Share :

JAKARTA - Pengumuman hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK SBMPTN) 2022 sudah dirilis hari ini, Kamis (23/6/2022) pukul 15.00 WIB tepat.

Dalam pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022 ada sebanyak 800.852 peserta yang mendaftar, namun yang hadir untuk melakukan tes sebanyak 745.142 orang.

Menurut Ketua Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) Mochamad Ashari, dalam SBMPTN 2022 kali ini ada 10 peserta yang berhasil mendapatkan nilai UTBK tertinggi di masing-masing kelompok ujian.

Di kelompok ujian Saintek, ada calon mahasiswa Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI) Komputasi Institut Teknologi Bandung (ITB) yang menduduki peringkat pertama nilai tertinggi SBMPTN 2022 dengan nilai sebesar 830,98.

Diketahui, nilai ini menjadi nilai yang tertinggi dari 800 ribuan peserta.

"Ada 10 peserta dengan nilai terbaik dari 800 ribuan peserta. Nilai tertinggi nomor satu kuliah di STEI ITB," ungkap Mochamad Ashari saat konferensi pers Pengumuman Hasil SBMPTN 2022.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Terpopuler
Telusuri berita Edukasi lainnya