Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Segini Biaya Pendaftaran UTBK SNBT 2024

Adzira Febriyanti , Jurnalis-Selasa, 23 Januari 2024 |08:38 WIB
Segini Biaya Pendaftaran UTBK SNBT 2024
Biaya Pendaftaran UTBK SNBT 2024 (Foto: Freepik)
A
A
A

JAKARTA - Segini biaya pendaftaran UTBK SNBT 2024. Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK SNBT) 2024 merupakan jalur kedua untuk masuk ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN).

 BACA JUGA:

Untuk masuk PTN melalui jalur SNBT ada biaya yang harus dikeluarkan calon mahasiswa. Sementara, pendaftaran UTBK SNBT 2024 baru akan dibuka 21 Maret.

Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerima Mahasiswa Baru Prof Ganefri mengatakan, biaya pendaftaran UTBK SNBT masih sama seperti tahun lalu yakni sebesar Rp200.000.

Namun, biaya pendaftaran Rp200.000 ini tidak akan dikenakan pada peserta yang memegang Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.

Setelah mengetahui biaya pendaftaran UTBK SNBT, calon mahasiswa baru juga harus mengetahui ketentuan umum UTBK SNBT 2024.

Peserta SNBT hanya dapat mengikuti UTBK 2024 sebanyak satu kali. Selain itu, hasil UTBK 2024 hanya berlaku untuk keikutsertaan SNBT dan masuk PTN pada tahun 2024.

Persyaratan Daftar UTBK SNBT 2024

1. Siswa SMA/SMK/MA/MAK sederajat kelas 12 (kelas terakhir) pada tahun 2024 atau siswa lulusan SMA/SMK/MA/MAK sederajat tahun 2022 dan 2023 (per 1 Juli 2024)

2. Peserta didik Paket C tahun 2024 atau lulusan Paket C tahun 2022 dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2024)

3. Membayar biaya UTBK (kecuali peserta KIP-Kuliah)

Demikian mengenai biaya pendaftaran UTBK SNBT 2024. Semoga bermanfaat.

(Dani Jumadil Akhir)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement