Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

5 Contoh Teks Pidato Hari Pahlawan 2023 Penuh Makna dan Mudah Dihafal

Salsyabila Sukmaningrum , Jurnalis-Jum'at, 10 November 2023 |05:25 WIB
5 Contoh Teks Pidato Hari Pahlawan 2023 Penuh Makna dan Mudah Dihafal
5 contoh teks pidato Hari Pahlawan 2023 penuh makna dan mudah dihafal (Foto: Okezone/Ilustrasi)
A
A
A

4. Membakar Semangat Pahlawan Masa Kini

 

Assalamu'alaikum Warahmatullah Wabarakatuh Alhamdulillahirobbil’alamin.

Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala Sekolah Yang terhormat,

Bapak/Ibu Dewan Guru Serta Teman-teman seperjuangan yang saya banggakan.

Pertama dan yang paling diutamakan marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan nikmat yang dilimpahkan kepada kita semua sehingga sampai detik ini masih diberi kesempatan untuk memperingati hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia, yakni Hari Pahlawan.

Sebagai satu di antara negara yang besar, diharapkan bagi seluruh rakyat Indonesia untuk mempunyai sikap nasionalisme yang tinggi. Satu di antara pelaksanaannya yaitu dengan mengikuti upacara hari ini sebagai simbol dalam menghargai jasa-jasa para pahlawan bangsa. Hadirin sekalian yang saya muliakan.

Terbayang-bayang betapa hebatnya perjuangan para pahlawan bangsa dalam mempertahankan bangsa ini. Mereka mengorbankan seluruh tetes-tetes darah demi negeri yang baru saja lahir dari belenggu penjajah. Pada 10 November 1945, Surabaya dikepung dan digempur habis-habisan oleh pihak sekutu yang ternyata diboncengi oleh tentara NICA-Belanda. Tujuannya hanya untuk merebut dan menguasai kembali tanah jajahan yang telah merdeka itu.

Namun, apakah bangsa Indonesia terutama arek-arek Surabaya mau dijajah kembali? Tidak! Arek-arek Surabaya lebih baik mati daripada harus hidup dijajah kembali. Semboyan mereka 'merdeka atau mati' merupakan pilihan yang tak dapat ditawar-tawar lagi. Itulah pekik para pejuang yang menggetarkan jiwa dalam mempertahankan kemerdekaan. Surabaya diserang dari laut, darat, dan udara. Senjata modern kala itu, dihadapi oleh bambu runcing.

Jiwa berterbangan. Raga bergelimpangan mencium bumi tercinta. Darah membasahi persada seakan aroma yang memberikan semangat baru kepada setiap pemuda yang membauinya. Di sanalah pernah terjadi peristiwa hebat yang menggemparkan dunia. Surabaya Kota Pahlawan. Di tanah inilah, tetes-tetes darah para pejuang tanpa dosa yang berjuang penuh semangat dalam mempertahankan kemerdekaan.

Sekarang tinggal semangatnya yang mengobar dalam hati sanubari bangsa Indonesia untuk berjuang dalam mengisi kemerdekaan. Sekarang ini bangsa Indonesia telah merdeka, telah menerima warisan tanah leluhur yang diperjuangkan oleh para pahlawan dari tangan penjajah. Bukan hal yang mudah, oleh karenanya sekarang kita bersama-sama dalam memikul dan meneruskan cita-cita murni bagi para pahlawan bangsa.

Berdosalah kita bila hanya berdiam diri tanpa melakukan sesuatu apa pun. Singsingkan lengan baju untuk proaktif berpartisipasi dalam pembangunan di segala bidang demi mewujudkan cita-cita meningkatkan harkat dan martabat bangsa dan negara serta masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Saudara-saudara sekalian yang saya hormati, Marilah peringatan Hari Pahlawan ini kita manfaatkan untuk membakar semangat juang kita dalam membangun manusia seutuhnya yang berharkat dan bermartabat. Waspadalah saudara-saudaraku terhadap bentuk-bentuk kolonialisme baru yang nyata lebih menyengsarakan rakyat. Dengan semangat Hari Pahlawan, marilah kita jalin persatuan dan kesatuan demi tegaknya keadilan dan kedaulatan negara.

Demikian pidato dari saya ini semoga bermanfaat bagi kalian semua. Akhir kata, saya ucapkan terima kasih dan kobarkan semangat Hari Pahlawan di dadamu, selamat berjuang.

Sekian dan terima kasih.

Wassalamu'alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

 BACA JUGA:

5. Bangsa Indonesia Bersatu

 

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Salam Sejahtera bagi kita semua,

Setiap tanggal 10 November, bangsa Indonesia memperingati Hari Pahlawan. Hari Pahlawan merupakan momentum untuk mengenang para pahlawan, perintis kemerdekaan, dan para pendiri Republik Indonesia.

Dengan segala perjuangan dan pengorbanannya, bangsa Indonesia bisa merdeka dari para para penjajah. Setelah kemerdekaan diraih maka tugas kita selanjutnya adalah bersatu sesama rakyat Indonesia.

Sesama saudara, sebangsa, dan setanah air, kita tidak boleh saling membenci atau saling adu domba. Meskipun kita berbeda suku, agama, ras, dan golongan, akan tetapi kita tetap satu Indonesia.

Janganlah membuat pengorbanan para pahlawan yang berjuang demi bangsa dan negara menjadi sia-sia karena rakyat Indonesia tidak bisa meneruskan perjuangan mereka.

Hadirin yang berbahagia,

Perjuangan kita saat ini berbeda dengan zaman dahulu yang menghadapi para penjajah.

Di era yang semakin maju ini, jadilah pahlawan untuk diri sendiri, pahlawan untuk keluarga, pahlawan untuk orang tua, dan pahlawan bagi masyarakat.

Sudah saatnya generasi muda menerapkan nilai-nilai kepahlawanan dengan caranya masing-masing. Demikian pidato singkat tentang pahlawan.

Semoga kita semua bisa meneladani perjuangan para pahlawan. Terima kasih atas perhatiannya. Mohon maaf apabila ada salah kata.

Wassalamu'alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

(Dani Jumadil Akhir)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement