Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Viral Sekolah Junjung Tinggi Toleransi, Sediakan Tempat Ibadah untuk Semua Agama

Marieska Harya Virdhani , Jurnalis-Sabtu, 19 Agustus 2023 |12:00 WIB
Viral Sekolah Junjung Tinggi Toleransi, Sediakan Tempat Ibadah untuk Semua Agama
Viral sekolah menjunjung tinggi toleransi beribadah dan beragama (Foto: Twitter @kegoblogan.unfaedah)
A
A
A

PALEMBANG - Sebuah sekolah di Palembang, Sumatra Selatan, mendadak viral di media sosial. Hal itu karena tersedia fasilitas ruang ibadah bagi semua agama.

Terlihat dalam video, sejumlah pelajar sesuai keyakinan masing-masing memasuki sejumlah ruang ibadah. Masing-masing dilakukan sesuai dengan keyakinannya untuk semua agama yang diyakini di Indonesia.

Dalam video yang viral di akun Twitter @kegoblogan.unfaedah terlihat masing-masing siswa Kusuma Bangsa High School in Ilir Timur 3 berdoa sesuai keyakinannya. Masing-masing menghargai dan menjunjung tinggi toleransi beragama.

 BACA JUGA:

“Perbedaan menimbulkan kebersamaan,” tulis caption dalam video itu, dikutip Sabtu (19/8/2023).

Netizen memuji pihak sekolah yang memberikan ruang kebebasan beribadah kepada para siswa. Jika bisa, semua sekolah didorong melakukan hal yang sama.

@Menurut saya, ya baguslah harusnya semua sekolah di Indonesia bisa seperti ini bukan cuma memfasilitasi salah satu agama mayoritas saja dengan alasan pemeluknya terbanyak.. "terserah deh",” tulis netizen.

 BACA JUGA:

“Luar biasa, patut dicontoh,” tulis netizen.

“Respect, kalau bisa jangan hanya di sekolah swasta,” tulis yang lain.

(Marieska Harya Virdhani)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita edukasi lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement